Jawa Barat

Produk Kerajinan Jabar Ramaikan Expo Dekranas HUT ke-44 tahun 2024 DKN Solo

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM – Produk kerajinan tangan, fesyen, dan kuliner Jawa Barat turut meramaikan Expo Dekranas 2024.

Kegiatan tersebut bertempat di Puro Mangkunegaraa, Kota Surakarta, Jawa Tengah pada Rabu (15/5/2024).

Diketahui, Expo Dekranas 2024 merupakan puncak rangkaian acara memperingati HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas).

Pembukaan Expo Dekranas 2024 sendiri dilakukan di Hotel Alila, Solo, oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo.

Menurut Ketua Dekranasda Jawa Barat Amanda Soemedi, membawa produk-produk lokal Jabar tersebut ke arena expo dan mendapatkan respons positif dari pengunjung.

Amanda senang dan bangga bisa berkumpul bersama para pelaku industri kreatif dan UMKM se-Indonesia, apalagi produk Jabar bisa dipamerkan dalam expo.

“Tentunya bangga dan bahagia bisa menyaksikan secara langsung pelaku industri kreatif dan UMKM Jabar juga hadir di acara ini,” ujar Amanda.

Menurutnya, rangkaian HUT Dekranas adalah momentum kebangkitan industri kreatif dan UMKM.

Terlebih dari Jawa Barat untuk lebih dikenal tidak hanya di Indonesia, namun hingga ke kancah internasional.

“Ini menjadi momentum untuk bangkit bersama, terus berkolaborasi membangun industri kreatif dan UMKM Jawa Barat semakin maju dan bersaing secara nasional dan global,” katanya.

Dekranas sendiri dibentuk 3 Maret 1980 dan masih eksis hingga kini sampai ke tingkat kabupaten dan kota.

Memperingati HUT Dekranas digelar rangkaian acara, yang puncaknya digelar 15 Mei.

Expo Dekranas 2024 digelar semala empat hari dan diisi olah 257 stand produk kerajinan unggulan dari seluruh Indonesia. Selain itu ada acara hiburan musik dan bazar UMKM lainnya.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bambang-Danial Janjikan Gebrakan Empat Hari Kerja di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pasangan  calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar nomor urut…

2 jam ago

HUT Ke-2 Kodim Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Beri Pesan Ini kepada Prajurit

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran menggelar acara Syukuran dan Doa Bersama Hafi Ulang Tahun…

3 jam ago

Reses Anggota DPRD Pangandaran, Jalaludin Serap Aspirasi Masyarakat

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -  Anggota DPRD Pangandaran Jalaludin melaksanakan reses perdana masa jabatan 2024-2029. Jalaludin…

3 jam ago

Tiga Bulan Menjabat Anggota DPRD, Adang Sudirman Fokus Pengawasan dan Suksesi Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sudah tiga bulan menjabat sebagai Anggota DPRD Pangandaran, Andang Sudirman fokus…

4 jam ago

Jumat Berkah, Herman Sutrisno Bagikan Beras kepada Jompo dan Anak Yatim

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Wali Kota Banjar, Herman Sutrisno, kembali menggelar kegiatan sosial bertajuk…

7 jam ago

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

17 jam ago