Ciamis

Pramuka SMP IT Nurul Huda Pamarican Gelar Perkemahan dan Pelatihan Kepemimpinan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Gerakan Pramuka Gudep 25.123 – 25.124, Pangkalan SMP Islam Terpadu Nurul Huda Pamarican menggelar kegiatan Perkemahan Jumat-Sabtu (Perjumsa).

Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Sindangrasa, Desa Jelegong, Kecamatan Cidolog pada Jum’at dan Sabtu, 24 – 25 Februari 2023.

Perkemahan Perjumsa tersebut mengambil tema ‘Satu Tekad Untuk Satu Tujuan, Bersama Menggapai Asa’.

Mabigus SMP IT Nurul Huda Pamarican, Hendra, S.Ag., mengatakan, kegiatan perkemahan merupakan momentum sebagai kebangkitan Gerakan Pramuka.

Hendra mengungkapkan, bahwa setiap peserta perkemahan harus betul-betul menghayati, dan menjiwainya.

“Melalui kegiatan sebagai wahana pembentukan karakter peserta didik yang ada di SMP IT Nurul Huda Pamarican,” ungkapnya.

Dalam kegiatan Perjumsa ini seluruh Peserta tidak hanya menerima materi, pengetahuan tentang Kepramukaan saja.

Melainkan juga memiliki kesempatan untuk belajar menumbuhkan sikap dan perbuatan yang baik untuk membentuk karakter dan kekuatan jasmani.

Selain itu ada pula pelatihan kepemimpinan, kerja sama, solidaritas, mandiri, dan keberanian yang terangkum dalam setiap kegiatan.

Hendra, menambahkan, kegiatan Perjumsa ini rutin dilaksanakan oleh Gerakan Pramuka Pangkalan SMP IT Nurul Huda Pamarican pada setiap Tahun-Nya.

Pada kegiatan Perjumsa kali ini diikuti oleh sebanyak 80 orang Anggota Pramuka Penggalang, yang ada di Gugus Depan 25.123 – 25.124, Pangkalan SMP IT Nurul Huda Pamarican. (Ilham Hidayat/PasundanNews.com)

Ilham Hidayat

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

4 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

5 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

7 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

7 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

12 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

12 jam ago