Bandung Raya

Potensi Pelanggaran ASN Masih Tinggi, Terutama Ketika ada Petahana Maju

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG – Kordinator Divisi Humas Hubal Bawaslu Provinsi Jawa Barat, Lolly Suhenty menyatakan sejak 2015 Bawaslu RI selalu menyusun indeks kerawanan sebagai strategi pencegahan terhadap potensi dugaan pelanggaran.

Menurut Lolly, hal ini dilakukan sebagai early warning system sehingga Bawaslu bisa menyusun strategi pengawasan.

“Indeks kerawanan pilkada ini akan bermanfaat untuk bisa kita tepat menyusun strategi pengawasan termasuk pencegahan pengawasan dan penindakan,” ucap Lolly di Cikole, Lembang Bandung Barat, selasa (12/11/2019)

Lolly mengatakan dari 8 Kabupaten/Kota di Jawa Barat yang melaksanakan pilkada serentak 2020, berdasarkat potret pilkada 2015 yang paling tinggi tingkat pelanggarannya yaitu Indramayu dan terendah Kota Depok.

“Dari data pilkada 2015, beberapa hal sering muncul terjadi misalnya netralitas ASN dan money politik. Tentunya data 2015 itu menjadi acuan kami melakukan strategi untuk pilkada saat ini,” tambahnya.

Sementara itu, Kordinator Pengawasan Bawaslu Jawa Barat Zaki Hilmi menerangkan 8 Kabupaten/Kota yang akan menyelenggarakan pilkada 2020, memiliki catatan khusus. Terutama terkait integritas penyelenggara dan akuntabilitas keuangan sehingga dibeberapa daerah ada penyelenggara yang tersangkut kasus hukum.

“Maka fokus kita adalah bagaimana menguatkan kembali integritas penyelenggara agar pelaksanaan tugas sesuai regulasi. Kita juga menyoroti tentang abuse of power yaitu penyimpangan kekuasaan penggunaan anggaran daerah untuk pemenangan kontestasi,” ujarnya.

Zaki juga mengatakan dalam kontestasi Pilkada, keterlibatan ASN dalam politik praktis meningkat. Potensi pelanggaran netralitas ASN akan lebih besar ketika ada petahana yang maju.

“Hal ini karena irisan kepentingannya langsung dan berkaitan dengan posisioning pasca pilkada. Maka potensi untuk keterlibatan ASN dalam hal dukung mendukung jauh lebih besar peluangnnya,” kata Zaki.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Sekda Jabar Sebut Pentingnya Literasi Statistik untuk Menjaga Stabilitas Inflasi

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyebutkan pentingnya literasi…

9 menit ago

Sekda Jabar Sampaikan Pemdaprov akan Terus Upayakan Harga Bahan Pokok Tetap Terjangkau

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman sampaikan bahwa pemprov…

42 menit ago

KPU Ciamis Tetapkan Hasil Pemilihan Anggota Legislatif 2024, 10 Partai Politik kembali Dominasi

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Ciamis telah menetapkan hasil pemilihan anggota…

56 menit ago

Empat Parpol di Ciamis Matangkan Koalisi, Siapkan ‘Satria Piningit’ untuk Pilkada 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Empat Parpol (Partai Politik) di Kabupaten Ciamis adakan pertemuan di salah…

6 jam ago

Kolaborasi dengan Lembaga Pendidikan Tinggi, Upaya Bersama Mencapai Kesejahteraan Masyarakat Jabar

BERITA JAWA BARAT, PASUNDANNEWS.COM - Pemda Provinsi Jawa Barat siap untuk berkolaborasi dengan lembaga pendidikan…

19 jam ago

KPU Pangandaran Tetapkan Calon Anggita DPRD Terpilih Pemilu 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNES.COM- KPU Pangandaran menetapkan perolehan kursi partai dan calon terpilih anggota DPRD Pangandaran…

19 jam ago