Banjar

Polres Banjar Gelar Pengecekan Kesehatan Personil untuk Persiapan Pengamanan TPS

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Polres Banjar, Polda Jawa Barat, melaksanakan pengecekan kesehatan bagi 238 personilnya di Mapolres Banjar pada Senin (12/2/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Pemilu 2024.

Pengecekan kesehatan tersebut mencakup pemeriksaan tensi, jantung, riwayat penyakit, dan berbagai aspek kesehatan lainnya.

“Pengecekan kesehatan meliputi tensi, jantung, dan lain-lain. Jika ada riwayat penyakit akan dilakukan pengecekan kesehatan tambahan,” ujar Dokter Kesehatan (Dokkes) Polres Banjar, dr Ika Rika.

Ika menambahkan, kegiatan ini juga sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya masalah kesehatan yang dapat mengganggu kinerja selama pelaksanaan tugas pengamanan di TPS.

“Dengan pengecekan kesehatan ini, diharapkan setiap personil dapat bekerja secara optimal dan efektif.

Pengecekan kesehatan ini juga bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Banjar dengan Puskesmas Purwaharja 1 dan 2,” tutur dr. Ika Rika.

Sementara itu Kapolres Banjar, AKBP Danny Yulianto, menyadari pentingnya kondisi fisik dan kesehatan personil dalam menjalankan tugas pengamanan, Polres Banjar berupaya untuk memastikan bahwa setiap anggota siap secara medis.

“Kesehatan personil merupakan hal yang sangat penting dalam melaksanakan tugas pengamanan,” ujar Danny.

Danny menambahkan, kegiatan ini juga sebagai upaya preventif untuk mencegah terjadinya masalah kesehatan yang dapat mengganggu kinerja selama pelaksanaan tugas pengamanan di TPS.

“Dengan pengecekan kesehatan ini, diharapkan setiap personil dapat bekerja secara optimal dan efektif,” katanya.

Dengan peningkatan kesadaran akan pentingnya kesehatan dalam menjalankan tugas kepolisian, Polres Banjar terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, serta memastikan kesejahteraan dan kesehatan para personilnya. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Penghuni Pasar Wisata Pangandaran Minta Relokasi Sebelum Pembongkaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pasar Wisata Pangandaran, Jawa Barat akan untuk dijadikan lahan parkir wisata…

3 jam ago

Kasat Lantas Polres Banjar Tegaskan Informasi SIM Gratis Adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kabar pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis yang beredar di media…

13 jam ago

Relawan Jabar Bergerak Kunjungi Apep Kurnia, Penderita Diabetes di Desa Balokang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Relawan Jabar Bergerak Kota Banjar mengunjungi rumah Apep Kurnia (50), warga…

13 jam ago

Pulomajeti Kota Banjar Jadi Lokasi Syuting Film Dokumenter Internasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, mendadak ramai dikunjungi puluhan warga…

14 jam ago

Satpol PP Kota Banjar Amankan 90 Liter Tuak dalam Penggeledahan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Satpol PP Kota Banjar menggeledah sebuah rumah di Lingkungan Tanjungsukur, Kelurahan…

16 jam ago

HMI Ciamis Pertanyakan Dana BOS RA dan MA yang Terdampak Efisiensi

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Ciamis adakan audiensi bersama Kantor Kementerian Agama…

17 jam ago