Ciamis

Peresmian Masjid Al Marjani Cisaga, Wabup Ciamis Harapkan Istiqamah Memakmurkan Masjid

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Peresmian Masjid Al Marjani yang terletak di Dusun Mulyajaya Desa Cisaga Kecamatan Cisaga Kabupaten Ciamis berlangsung pada Selasa malam (27/2/2024).

Turut hadir dan meresmikan secara langsung Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra dalam kegiatan itu.

Kemudian, masyarakat beserta tokoh agama, dan pihak terkait lainnya menyambut antusias peresmian masjid tersebut.

Pengguntingan pita menandai secara simbolis peresmian yang diwarnai dengan ucapan terima kasih dari Wabup Ciamis kepada semua pihak yang turut serta dalam pembangunan masjid.

“Dengan penuh rasa syukur, kami mengucapkan terima kasih atas kontribusi baik harta, tenaga, maupun pikiran dari semua pihak yang telah membantu dalam pembangunan Masjid Al Marjani ini,” ucapnya.

Ia juga mengapresiasi jajaran panitia yang telah bekerja keras sehingga pembangunan masjid dapat diselesaikan dalam waktu kurang dari satu tahun.

“Meskipun belum selesai 100 persen, namun luar biasa bahwa dalam kurun waktu kurang dari setahun, masjid ini sudah dapat digunakan,” tambah Yana.

Selanjutnya, ia menegaskan pentingnya menjaga dan memelihara masjid agar selalu penuh dan makmur.

“Tugas kita tidak berakhir saat pembangunan selesai. Bagaimana caranya agar masjid ini selalu ramai dengan semangat yang sama ketika kita membangunnya menjadi hal yang perlu kita pikirkan bersama,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Wabup menyampaikan rasa syukurnya atas kebebasan membangun masjid di Indonesia.

“Di Indonesia, siapa saja dan di mana saja dapat membangun masjid. Ini adalah salah satu keistimewaan menjadi orang Indonesia,” tutur Yana.

Dengan selesainya pembangunan Masjid Al Marjani, Yana berharap masyarakat setempat dapat memanfaatkannya sebagai tempat ibadah yang menjadi pusat kegiatan keagamaan dan kegiatan sosial lainnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Hari Buruh 2025, Polres Banjar Ajak Sarbumusi dan KSPSI Gelar Mancing Ikan Bersama

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM  - Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, Polres Banjar menggelar acara…

12 jam ago

Festival Burung Berkicau di Situ Mustika, Cara Polres Banjar Promosikan Wisata Daerah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Ratusan penggemar burung dari berbagai daerah berkumpul di kawasan Wanawisata Situ…

12 jam ago

Dandim 0625/Pangandaran Berikan Motivasi kepada Peserta Rekrutmen TNI AD

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP., memberikan pengarahan dan…

1 hari ago

Taman Lansia Kota Banjar Gelap Gulita, Warga Khawatir Jadi Tempat Mesum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Taman Lansia yang terletak di Jalan KH Zaenal Mustofa, Kota Banjar,…

1 hari ago

Rikardo Padlika Gumelar, Pelajar SMAN 1 Banjar Harumkan Nama Jawa Barat Lewat Puisi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bakat seni sastra yang luar biasa dimiliki oleh Rikardo Padlika Gumelar,…

1 hari ago

Pengurus Dekranasda Kota Banjar Resmi Dilantik, Ini Pesan Walikota Sudarsono

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pengurus Dekranasda (Dewan Kerajinan Nasional Daerah) msa bakti 2025-2030 resmi dilantik.…

1 hari ago