Ciamis

Percepat Penanganan Kebakaran, Pemkab Ciamis Luncurkan 6 Mobil Damkar untuk 3 Kecamatan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis meluncurkan sebanyak enam unit Mobil Pemadam Kebakaran (Damkar) untuk di tempatkan di tiga Kecamatan di Ciamis, Rabu (14/10/2020) di halaman Pendopo Kantor Bupati Ciamis.

Tiga Kecamatan tersebut yakni, Kecamatan, Kawali, Rancah dan Banjarsari. Penempatan ke 6 mobil Damkar tersebut sebagai upaya dalam percepatan penanggulangan bencana kebakaran di Ciamis.

Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya mengatakan, penempatan Mobil Damkar di tiap Kecamatan ini untuk mempercepat dan mempermudah penanganan bencana kebakaran di tiap wilayah.

“Berharap dengan adanya Mobil Damkar di tiga kecamatan ini bisa mempermudah dan cepat dalam menangani bencana kebakaran yang terjadi di wilayah,” kata Herdiat dalam sambutannya.

Pengadaan Mobil Damkar ini, lanjut Herdiat, sebagai upaya quick respon Pemerintah Kabupaten Ciamis dalam penanganan kebakaran.

“Pemerintah dalam hal ini Damkar harus quick respon ketika terjadi kebakaran. Tidak ingin lagi ketika ada kebakaran di wilayah, time pemadam kebakaran telat menangani,” tegasnya.

Kepada petugas Damkar, Herdiat berpesan agar selalu siaga dan siap selama 24 jam melayani masyarakat ketika terjadi bencana kebakaran di wilayah.

“Call Center atau nomor kontak pemadam kebakaran harus selalu aktif selama 24 jam. Sehingga ketika terjadi kebakaran masyarakat bisa terlayani dengan cepat,” pesannya.

Herdiat menambahkan, pihaknya ke depan berencana akan menambah dan menempatkan Mobil Damkar di wilayah Kecamatan Panumbangan.

“Semoga dengan upaya ini bisa lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat terutama layanan Mobil Pemadam Kebakaran” pungkasnya. (Hendry/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Polres Pangandaran Panen Raya Jagung Dukung Ketahanan Pangan Nasional

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Polres Pangandaran melaksanakan panen raya jagung di lahan ketahanan pangan Blok…

22 jam ago

Sosialisasi Empat Pilar di Kota Banjar, Kang Agun Sampaikan Nilai Pancasila dan Bahaya Penipuan Digital

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc. IP. M.Si M.Siberkunjung ke…

2 hari ago

16 Tahun Tak Diperbaiki, Warga Cipariuk Banjar Tanam Pohon di Jalan Rusak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Warga Dusun Cipariuk, Desa Neglasari, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat,…

2 hari ago

Tingkatkan Kemampuan Membaca Alquran di Masyarakat, DPD LPQQ Kota Banjar Lantik Pengurus Cabang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Dewan Pengurus Cabang (DPC) Lembaga Pembelajaran Qiroatul Qur'an (LPQQ) Kota Banjar…

2 hari ago

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

3 hari ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

3 hari ago