Ciamis

Pemkab Ciamis Kembali Torehkan Prestasi, Kali Ini di Bidang Sosial

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis kembali menorehkan prestasi di tingkat Jawa Barat.

Kali ini, Pemkab Ciamis menerima penghargaan Bidang Sosial sebagai daerah dalam penyelenggaraan pelayanan lanjut usia terbanyak di Jawa Barat.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Barat, Dodo Suhendar menyerahkan langsung penghargaan tersebut kepada Sekda Ciamis H Tatang mewakili Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya.

Penyerahan berlangsung pada kegiatan peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) Ke 27, Jum’at (16/06/2023) di GOR Saparua Kota Bandung.

Sekda Ciamis, H Tatang mengatakan, prestasi ini menjadi kado istimewa yang kesekian kalinya di momentum Hari Jadi Ciamis ke-381.

“Ini semua tidak lepas dari kinerja semua pihak dan seluruh jajaran kepala OPD dalam upaya memberikan pelayanan prima pada masyarakat termasuk para lansia,” ucapnya.

H Tatang mengungkapkan, prestasi tersebut sebagai bukti Bupati Ciamis berserta jajaran OPD dalan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya lansia.

“Yang menjadi prioritas utama Pak Bupati adalah pelayanan prima kepada masyarakat Tatar Galuh Kabupaten Ciamis,” imbuhnya.

Ia juga mengatakan bahwa deretan prestasi yang telah Ciamis raih merupakan salah satu indikator keberhasilan Pemkab Ciamis dalam menjalankan pemerintahan.

“Selain menjalankan roda pemerintahan yang baik juga yang paling penting adalah memberikan pelayanan pada masyarakat.” Ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Jawa Barat, Dodo Suhendar menyebutkan bahwa sebanyak 15 persen lansia Jawa Barat masih potensial.

Sehingga perlu adanya pendampingan oleh Pemda maupun masyarakat agar para lansia tetap sehat, bahagia dan produktif.

“Dalam momentum HLUN ke 27 ini kita semua turut mendukung para lansia agar tetap mampu berkontribusi aktif dalam pembangunan diJawa Barat,” ungkapnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Sorloth Bawa Atlético Madrid ke Liga Champions Lewat Empat Gol Spektakuler

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Alexander Sorloth tampil gemilang saat Atlético Madrid menaklukkan Real Sociedad dengan skor…

3 jam ago

Persija Taklukkan Bali United 3-0 di Pekan ke-32 BRI Liga 1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persija Jakarta berhasil menaklukkan Bali United dengan skor meyakinkan 3-0 pada…

3 jam ago

Southampton Selamat dari Rekor Terburuk Usai Tahan Imbang Manchester City

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Southampton berhasil menghindari catatan buruk dalam sejarah Premier League usai menahan…

3 jam ago

DPR Dorong Pemerintah Jadi Mediator Konflik India-Pakistan

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Komisi I DPR) RI mendorong pemerintah Indonesia untuk mengambil peran aktif…

3 jam ago

Jakarta Pertamina Enduro Kunci Gelar Juara Proliga 2025 Usai Tundukkan Popsivo

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Enduro tampil superior dan resmi…

3 jam ago

PSG Bungkam Montpellier 4-1, Gonçalo Ramos Cetak Hattrick Jelang Final Liga Champions

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Paris Saint-Germain (PSG) meraih kemenangan telak 4-1 atas Montpellier dalam lanjutan…

3 jam ago