Ciamis

Pemkab Ciamis Distribusikan Bantuan Beras dan Telur Ayam Untuk Dapur Umum Desa dan Kelurahan

PASUNDANNEWS.COM, CIAMIS – Pemerintah Kabupaten Ciamis distribusikan bantuan 40 ton beras dan 2,2 ton telur ayam untuk dapur umum di 258 Desa dan 7 Kelurahan di kabupaten Ciamis.

“Bantuan tersebut agar dimanfaatkan untuk dapur umum Desa yang akan dimasak setiap hari dan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan karena dampak wabah Covid-19” ungkap Kabag Humas Setda Ciamis, Ani Supiani, Minggu (10/5/2020).

Bantuan tersebut disalurkan Pemkab Ciamis melalui Pemerintah Kecamatan untuk selanjutnya di dibagikan ke setiap Desa dan Kelurahan di Kecamatan masing – masing.

“Untuk bantuan beras bersumber dari zakat profesi ASN, sedangkan telur ayam masing-masing 1.000 kg dari PT Karya Indah Pertiwi, 500 kg dari PT Cahaya Teknologi Unggas Breeding dan 700 kg dari PT Sido Agung Breeding,” kata Ani.

Beras dan telur yang dibagikan lanjut Ani, nantinya akan digunakan setiap hari lewat dapur umum Desa/Kelurahan yang dimasak langsung oleh relawan dan dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Selain itu bantuan 200 paket sembako yang diterima dari BJB Cabang Ciamis telah dibagikan sebelumnya untuk masyarakat yang benar-benar membutuhkan yang diakomodir oleh Pemkab Ciamis,” terangnya.

Ani berharap, bantuan yang di salurkan untuk dapur umum desa/kelurahan bisa bermanfaat bagi masyarakat.

“Semoga bermanfaat bagi masyarakat, dan diharapkan bantuan konsumsi yang dibuat oleh Dapur umum Desa/Kelurahan agar dibagikan kepada masyarakat dengan tepat sasaran,” pungkasnya. (Hen/Pasundannews.com)

Hendry

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago