Ciamis

Pemkab Ciamis Berencana Gelar KBM Tatap Muka Setelah Lebaran 2021

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pemkab Ciamis berencana akan menggelar kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka usai lebaran Idul Fitri 2021.

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyatakan, pelaksanaan KBM tatap muka tersebut akan digelar di wilayah yang masuk zona hijau Covid-19.

“Kita rencanakan belajar tatap muka sekolah akan dibuka secara bertahap, target setelah lebaran,” ujar Herdiat usai mengikuti rapat koordinasi di Aula Setda Ciamis, Rabu (31/3/2021).

Herdiat menegaskan, setelah lebaran nanti tidak semua sekolah langsung dibuka, melainkan secara parsial atau hanya sekolah yang berada di wilayah zona hijau.

“Artinya wilayah itu baik di desa maupun kecamatan yang sudah tidak ada kasus positif Covid-19. Kami tidak ingin ambil resiko,” ungkapnya.

Selain itu, sekolah pun kata Herdiat harus menyediakan fasilitas protokol kesehatan. Tim Verifikasi Covid-19 pun sudah meninjau sekolah-sekolah yang siap melaksanakan tatap muka.

“Sehingga pada pelaksanannya nanti semuanya sudah siap dari sarana hingga regulasi sekolah tatap muka di masa pandemi Covid-19,” terangnya.

Dalam persiapan KBM tatap muka, Herdiat menambahkan, saat ini semua guru-guru dan tenaga pendidik sudah melakukan vaksinasi Covid-19 secara bertahap.

Hal itu sebagai upaya jika KBM tatap muka berjalan, maka kekebalan tubuh semua guru dan tenaga pendidik lainnya telah terbentuk

“Insya Allah kami siap untuk melaksanakan sekolah tatap muka, semuanya telah kami persiapan tinggal nunggu nanti setelah lebaran idul fitri” ucapnya.

Sekadar diketahui, berdasarkan hasil surat keputusan bersama (SKB) 4 menteri, bahwa sekolah tatap muka secara terbatas dimulai pada Juli 2021.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

4 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

8 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

8 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

8 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

1 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

1 hari ago