Ciamis

Pegawai Samsat Ciamis yang Positif Covid-19 Bertambah 15 Jadi 53 Orang

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Pegawai Kantor Samsat Induk Ciamis, Jawa Barat yang terkonfirmasi positif virus Corona atau Covid-19 bertambah 15 yang semula 38 orang. Sehingga totalnya menjadi 53 orang.

“Hari ini ada penambahan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 15 orang, sehingga total yang terkonfirmasi menjadi 53 orang,” kata Kepala Bidang P2P, dr Bayu,, Jum’at (19/2/2021).

dr Bayu menerangkan, penemuan 15 pegawai Samsat yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu setelah dilakukan kontak tracking lanjutan dan test Swab kepada 47 orang pegawai lainnya.

“Ditemukannya penambahan ini setelah dilakukan kontak tracking dan test Swab kepada 47 orang pegawai lainnya yang diduga kontak erat. Sehingga ditemukanlah hasilnya 15 orang terkonfirmasi positif Covid-19,” terangnya.

dr Yoyo menyatakan, hingga saat ini pihaknya terus melakukan penelusuran asal mula penularan. Ia menyebut, kemungkinan penyebaran tersebut dari orang luar yang berkunjung ke kantor Samsat .

“Pegawai yang terkonfirmasi Positif rata-rata bertugas di dalam ruangan maupun di loker pelayanan, sehingga kemungkinan virus tersebut dari orang yang berkunjung ke kantor Samsat,”ucapnya.

dr Bayu pun berpesan kepada masyarakat yang merasa berkunjung ke Kantor Samsat Ciamis dari dua minggu terkahir sebelum tanggal 17 Februari 2021, bila mengalami gejala Covid-19 agar dapat menghubungi petugas kesehatan setempat untuk melakukan pemeriksaan kesehatan.

“Kami berpesan kepada masyarakat yang dua minggu terakhir berkunjung ke Samsat apabila mengalami gejala mengarah ke Covid-19 supaya langsung mengecek kesehatannya ke puskesmas terdekat atau menghubungi Satgas setempat” pungkasnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

3 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

3 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

5 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

6 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

7 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

7 jam ago