Cianjur

Pangdam III Siliwangi Ajak Warga Cianjur Dukung Kegiatan TMMD

Cianjur, Pasundannews – Panglima Kodam III/Siliwangi, Mayjen TNI Nugroho Budi Wiryanto, mendorong semua elemen agar bisa bersinergi dengan TNI. Hal itu guna mendukung penuh Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 di Desa Ciandam, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Selasa (15/6/2021).

Panglima Kodam III/Siliwangi pun mengapresiasi warga yang membantu Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Panglima yang turun langsung ke lokasi TMMD ke 111 bersama Bupati Cianjur, Herman Suherman. Serta Dandim 0608/Cianjur Letkol Kav Ricky Arinuryadi, menyaksikan langsung kegiatan program TMMD.

“Terima kasih, warga Cianjur ini luar biasa sangat guyub rukun. Apalagi ada warga yang usia 70 tahun tapi masih semangat membangun desanya, kita harus apresiasi. Saya mengajak semua elemen yang ada bisa bersinergi dengan TNI mensukseskan Program TMMD ke 111 ini. Sehingga dapat terselenggara dengan baik dan sesuai dengan rencana,” ujar Pangdam dalam pengarahannya di sela pembukaan TMMD ke 111.

Pangdam mengatakan, pada tahun 2021 kali ini, di wilayah Kodam III Siliwangi ada empat Kodim yang mendapat program TMMD. Yakni Kodim 0602/Serang, Kodim 0615/Kuningan, Kodim 0613/Ciamis, dan Kodim 0608/Cianjur.

Sasaran dalam program TMMD ke 111, kata Pangdam yakni pembangunan fisik meliputi pengecoran jalan, pembangunan rumah tidak layak huni. Kemudian pembuatan MCK dan rehab masjid, sementara sasaran non fisik di antaranya, pasar murah, penyuluhan, donor darah, dan lainnya.

“Bercermin program TMMD ke 107 tahun 2020 di Cianjur, berharap TMMD kali ini juga bisa berjalan lancar seperti tahun lalu, apalagi kalau bisa lebih baik dari tahun lalu,” katanya.

Sementara itu Bupati Cianjur H Herman Suherman, mengapresiasi dengan adanya TMMD tahun 2021 di Kabupaten Cianjur ini yang menyokong pembangunan infrastruktur.

“Kami menghaturkan terima kasih atas kepercayaan Kabupaten Cianjur mendapatkan progran TMMD ke 111. Kami berharap, tahun depan Kabupaten Cianjur kembali di tunjuk dan mendapat program TMMD lagi,” tukasnya.

(fhn)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Maju di Pilkada Kota Banjar 2024, H. Supriana Rapatkan Barisan Bersama PKB

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - H. Supriana menyerahkan formulir pendaftaran bakal calon wakil walikota Banjar ke…

11 jam ago

Lolos Tahap Administrasi, Sebanyak 460 Calon Anggota PPK untuk Pilkada 2024 di Ciamis Jalani Tes CAT

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kabupaten Ciamis menggelar Tes CAT (Computer Base…

14 jam ago

RS Banjar Patroman Gelar Pelatihan Pertolongan Pertama bagi Anggota Jabar Bergerak

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rumah Sakit (RS) Banjar Patroman menggelar pelatihan pertolongan pertama kegawatdaruratan bagi…

16 jam ago

Bapenda Ciamis Tetapkan Kenaikan PBB-P2, Target Capaian Hingga Rp 23,56 Miliar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis melakukan penyesuaian ketetapan minimal PBB-P2 (Pajak…

19 jam ago

Kafilah Kabupaten Ciamis Masuk 10 Besar MTQ ke-38 Jawa Barat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kafilah Kabupaten Ciamis masuk 10 besar lomba MTQ (Musabaqah Tilawatil Quran)…

22 jam ago

Silaturahmi Wargi Galuh Puseur, Pj Bupati Ciamis : Mari Bangun Daerah Semakin Maju

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Silaturahmi Wargi Galuh Puseur berlangsung pada Sabtu (4/5/2024) di Gedung Aula…

22 jam ago