Jawa Barat

Ono Surono Mendapat Dukungan Artis Pemain Pensiun Untuk Maju Jadi Cagub Jabar

PASUNDAN NEWS – Sejumlah pemain Preman Pensiun dan tokoh pelakon dari berbagai latar belakang memberikan dukungan kuat kepada Mang Ono Surono untuk maju dalam kontestasi Pemilihan Gubernur Jawa Barat.

Ono Surono dinilai sebagai sosok yang berkomitmen untuk memajukan daerahnya, dan peduli terhadap rakyat kecil.

“Kami dari pemain Preman Pensiun dan juga kalangan pelakon seni mendukung Mang Ono Surono untuk maju sebagai calon Gubernur Jawa Barat,” kata Manager Artis Preman Pensiun H Khotibul Umam Azhar saat ditemui di Festival Konferensi Asia Afrika (KAA) Bandung, Minggu (7/7).

Ia mengungkapkan selain sebagai sosok politisi yang kritis serta vokal memperjuangkan nasib rakyat kecil, Mang Ono Surono juga seorang yang mencintai dunia seni.

“Harapannya, bila nanti Mang Ono Surono menjadi Gubernur Jawa Barat, kami yang berkecimpung di dunia seni peran mendapat dukungan dan perhatian sehingga dapat turut membangun Jawa Barat dengan cara kami,” tuturnya.

Sementara Mang Ono Surono mengungkapkan dukungan ini menjadi semangat baru dan meneguhkan tekadnya untuk maju sebagai Gubernur Jawa Barat.

Terlebih, sebagai putra daerah Pantura, ia telah berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Jawa Barat.

“Dukungan yang diberikan oleh teman-teman dari Preman Pensiun dan juga tokoh pelakon ini menjadi semangat baru bagi saya dan saya berterimakasih karena mereka ingin bersama-sama membangun Jawa Barat yang lebih baik,” kata Mang Ono.

Dalam Festival KAA yang digelar di sepanjang Jalan Asia Afrika Kota Bandung ini, Mang Ono Surona beserta rombongan pemain Preman Pensiun diantaranya Bohim, Emak, Ceu Edoh dan lainnya ini juga menyapa masyarakat Bandung yang hadir dalam acara tersebut.

Warga yang sangat antusias dengan kedatangan Ono Jhon Wick Surono dan rombongan Preman Pensiun ini pun berebut untuk melakukan swafoto. (*)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Tim 912 Sindangkasih Ciamis Siap Menangkan Herdiat-Yana dan Jeje-Ronal di Pilkada 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Tim 912 merupakan tim yang berbasis TPS sebanyak 912 orang untuk…

8 jam ago

Jaga Ketahanan Pangan Masyarakat Adat Situ Golempang, Pj Bupati Ciamis Tabur Benih Ikan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Menjaga ketahanan pangan penambahan stok ikan menjadi komitmen untuk merawat ekosistem…

21 jam ago

Peringati HUT TNI ke-79, Kodim 0625 Ziarah ke Makam Pahlawan Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625 Pangandaran melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam…

1 hari ago

GP Ansor Ciamis Sarankan Hak Pilih di Pilbup 2024 Berdasarkan Kemaslahatan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - GP (Gerakan Pemuda) Ansor Kabupaten Ciamis laksanakan sosialisasi guna meningkatkan partisipasi…

2 hari ago

Kodim Pangandaran Gotong Royong Bangun Jembatan Gantung di Desa Putrapinggan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Kodim 0625/Pangandaran melaksanakan Karya Bakti Skala Besar (KBSB) dengan membangun jembatan…

2 hari ago

Siswa SDN 7 Hegarsari Kunjungi Polres Banjar, Dikenalkan Berbagai Satuan Fungsi dan Tugas Polri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar Polda Jabar, menerima kunjungan siswa-siswi SDN 7 Hegarsari Kota…

2 hari ago