Bandung Raya

O2SN Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2019 Resmi di Buka

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG – Perhelatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat Provinsi Jawa Barat resmi dibuka Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum di Gedung Olahraga (GOR) Tri Lomaba Juang, Bandung, Senin (22/07/2019)

Pelaksanaan yang akan digelar dari tanggal 22-25 juli 2019 di ikuti 869 siswa SMA dan SLB dari seluruh Kota/Kabupaten di Jawa Barat.

Uu dalam sambutannya mengatakan, O2SN bertujuan meningkatkan kompetensi siswa dibidang olahraga

“”Kita senantiasa memfasilitasi tumbuhnya minat dan bakat siswa di bidang olahraga. Selain itu, kita akan melakukan pembinaan guna meningkatkan prestasi mereka.”ucap Uu

Secara khusus, Uu mengapresiasi Disdik Jabar yang setiap tahun konsisten menyelenggarakan O2SN. Dia berharap para peserta mampu memiliki jiwa sportif, kompetitif, bersahabat, dan cinta tanah air.

“Kalian harus menjadi talenta-talenta terbaik Jawa Barat,” imbaunya.

Sementara itu, Kadisidik Jawa Barat, Dewi Sartika memberi semangat kepada seluruh siswa yang akan bertanding. Dia mengharapkan para siswa mampu menumbuhkan perilaku hidup sehat.

“Dengan pendidikan formal, melalui mata pelajaran jasmani dan kegiatan ekstrakurikuler, siswa diharapkan mampu meningkatkan pemahaman keolahragaan dan menerapkan perilaku hidup sehat dengan mencintai aktivitas olahraga,” harapnya.

Dewi menambhakna, melalui O2SN seluruh peserta diharapkan mampu menanamkan nilai dan karakter positif.

“Kalian harus mampu menanamkan nilai moral, kedisiplinan serta membina dan memperkokoh persatuan demi ketahanan bangsa,” tegasnya.

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

9 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

13 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

13 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

13 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

1 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

1 hari ago