Banjar

MPKT Pataruman Minta Ketua Karang Taruna Kota Banjar Jaga Integritas dan Marwah Organisasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Majelis Pertimbangan Karang Taruna (MPKT) Pataruman meminta kepada Ketua Karang Taruna Kota Banjar periode 2023-2028 untuk konsisten menjaga integritas dan marwah organisasi.

Ketua MPKT Kecamatan Pataruman, Firosul Haq mengungkapkan hal tersebut kepada PasundanNews.com, Kamis (26/10/2023).

Firosul mengungkapkan, tanggapan tersebut usai dirinya mendapat surat undangan gladi pelantikan Karang Taruna Kota Banjar nomor 021/Und/KT-BJR/X/2023.

Ia menyebutkan, agenda pelantikan itu terkesan terburu-buru, karena menurutnya masih ada polemik internal pasca Temu Karya yang belum selesai hingga saat ini.

“Tak usah terburu-buru pelantikan. Selesaikan dulu mekanisme organisasi, baru bicara soal pelantikan,” ucapnya.

Ia menyebutkan, meski Kepwal No. 156 Tahun 2023 tentang struktur karangan karuna kota Banjar sudah terbit, namun masih menyimpan pertanyaan besar yang belum terklarifikasi.

Firosul juga menyebutkan, terdapat dua hal yang mendasari terbitnya Kepwal tersebut.

Pertama yaitu surat pengurus Karang Taruna Kota Banjar nomor 002/S.Prmh/04.1120/KT-Bjr/IV/2023 perihal permohonan SK PKT Kota Banjar periode 2023-2028.

Kedua, surat keputusan pengurus Karang Taruna Jawa Barat nomor 018/KEP/11/KT-JABAR/IV/2023 tentang pengesahan Karang Taruna Kota Banjar Masa Bakti 2023-2028.

“Nah, saya sebagai bagian dari Tim Formatur tidak pernah terkonfirmasi berkaitan dengan hal tersebut,” terangnya.

Diduga Ada ‘Permainan’ dalam Penyusunan Calon Pengurus

Berdasarkan hal tersebut Firosul menduga adanya ‘permainan’ dalam proses penyusunan pengurus.

“Jadi muncul pertanyaan, ada apa? karena tidak adanya keterbukaan dan mekanisme organisasi yang tidak diindahkan,” katanya.

Firosul menuturkan, sepengetahuannya, Tim Formatur baru melainkan dua kali rapat dan itu pun belum mengerucut kepada struktur lengkap calon pengurus.

“Saya pimpinan sidang temu karya dan juga bagian dari tim formatur, berkewajiban mengingatkan hal ini karena jauh dari norma organisasi,” katanya.

Ia menjelaskan, karang taruna memiliki tugas pokok salah satunya menanggulangi masala- masalah kesejahteraan sosial.

Selain itu juga melakukan pendampingan, pengarahan, pembinaan dan pengembangan potensi generasi muda.

Menurutnya hal tersebut mustahil tercapai jika cara orientasi dan mekanisme organisasi tidak di tempuh secara terbuka.

“Sudah bisa pastikan ke depan pasti bengkok, karena sedari awal pun ditempuh dengan cara yang tidak wajar,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kota Banjar, Deni Herdiandi mengatakan, semua mekanisme sudah ditempuh.

Ia juga selalu mengundang Firosul Haq setiap ada kali ada kegiatan Karang Taruna, namun menurutnya yang bersangkutan tidak datang (hadir).

“Semua mekanisme sudah kami tempuh, namun saya balik bertanya kemana saja beliau (Firos) selama ini? Setiap kami undang tidak datang,” kata Deni.

“Kalau memang merasa benar, ya datanglah kita kumpul bersama untuk pecahkan masalah yang ada,” ucap Deni menambahkan. (Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

7 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

10 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

10 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

10 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

10 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

11 jam ago