Ciamis

KORMI Ciamis Targetkan Prestasi Medali Meningkat di Fornas ke-VII 2023

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – KORMI (Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia) Ciamis menargetkan prestasi medali bisa meningkat pada Fornas ke-VII tahun 2023.

Ketua KORMI Ciamis, Nur Muttaqin berharap kontingen atlet Kabupaten Ciamis kembali mengharumkan nama daerah di kancah nasional.

Mengingat, pada Fornas ke-VI Palembang Sumatera Utara, atlet KORMI Ciamis mendapatkan total sebanyak 11 medali, dengan rincian 5 emas, 3 perak, dan 3 perunggu

“Targetnya pada Pornas ke-VII ini semoga atlet Kormi Ciamis lebih berprestasi dengan meraih lebih banyak medali,” ujar Nur Muttaqin kepada  PasundanNews, Selasa (27/6/2023).

Nur Muttaqin mengungkapkan, meski baru pertama mengikuti Fornas, namun para atlet berhasil membawa harum nama Kabupaten Ciamis pada ajang bergengsi tingkat nasional itu.

Hal itu menurutnya, tidak lepas dari dukungan Bupati Ciamis, Disbudpora, KORMI dan semua pihak yang telah mendukung para atlet.

Menurutnya, keberhasilan itu menjadi bekal tersendiri pada perhelatan Fornas ke-VII tahun 2023 mewakili Jawa Barat.

“Untuk tahun ini Ciamis mewakili provinsi Jabar, terhitung sebanyak 60 ribu pegiat olahraga rekreasi dengan total 64 induk olahraga,” jelas Nur Muttaqin.

Ia pun menargetkan prestasi medali di Fornas tahun ini meningkat, dari yang sebelumnya 11 medali menjadi 15 medali.

“Di Fornas kali ini ada target kenaikan minimal. Hitungan nya Insya Allah sesuai target,” ungkapnya.

Nur Muttaqin menambahkan, pihaknya pun telah memaksimalkan segala kesiapan terhadap seluruh atlet gang akan berlaga di Formas nanti.

“Untuk latihan dan lainnya sudah siap, dari 108 atlet, terdapat sebanyak 22 pegiat di tanggung oleh provinsi, sisa nya oleh Pemkab Ciamis,” tuturnya.

Nur Muttaqin berharap para atlet Kormi dapat kembali meraih prestasi yang lebih baik lagi di Fornas ke-VII tahun 2023 ini dan bisa kembali mengharumkan Kabupaten Ciamis di event olahraga nasional.

“Kami harapkan, bisa mencapai target minimal, sehingga nama Ciamis harum dan kembali berprestasi yang lebih baik di kancah nasional,” tandasnya. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Bank BJB Terima Apresiasi dari IDN Fortune 100, Mampu Kuatkan Kinerja Bisnis

BERITA NASIONAL, PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB sabet apresiasi dengan bentuk penghargaan dari IDN Fortune 100…

8 jam ago

Harumkan Ciamis, Siswa SMP IT Nuurussalaam Cipaku Masuk Kategori Juara Harapan di Pentas PAI Jabar

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Harumkan nama Kabupaten Ciamis perwakilan lomba ceramah PAI dari SMP IT…

8 jam ago

Jelajah Kereta Wisata, Upaya Membangkitkan Pariwisata Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sejumlah destinasi wisata di Kota Banjar akan masuk dalam program jelajah…

8 jam ago

Pohon Kiara Tumbang di Karamat Pulo Majeti, Warga Purwaharja Bergotong Royong Evakuasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sebuah pohon besar jenis Kiara tumbang di kawasan keramat Pulo Majeti,…

15 jam ago

Warga Karangpanimbal Andalkan Sumber Mata Air Cisero Saat Musim Kemarau

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sumber mata air Cisero yang terletak di lingkung Parungsari, Kelurahan Karangpanimbal,…

18 jam ago

Ruri Repvblik Alami Kecelakaan Tunggal di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Vokalis band Repvblik, Ruri, dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor…

19 jam ago