BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM – Kemensos (Kementerian Sosial) Republik Indonesia menyerahkan bantuan kearifan lokal dan penguatan ekonomi.
Bantuan tersebut diserahkan kepada kelompok kesenian Mekar Jaya, Desa Sukaresik, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran.
Sekretariat kelompok kesenian Mekar Jaya beralamat di Dusun Ciheras, RT 01 RW 02, Desa Sukaresik, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran.
Pengasuh kelompok Mekar Jaya, Adi menyampaikan pihaknya turut bersyukur lantaran mendapatkan program bantuan kearifan lokal dan penguatan ekonomi dari Kementerian Sosial RI.
“Kami tambah bersemangat melakukan latihan untuk kesenian Ibing. Terimakasih bantuan yang telah diberikan dari Kemensos RI,” tuturnya kepada PasundanNews.com, pada Senin (25/12/2023).
Ia menjelaskan, bantuan tersebut dibelanjakan sesuai ajuan, yaitu berupa peralatan kesenian.
Adis, yang juga sekaligus sebagai ketua kelompok Mekar Jaya, sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan untuk kelompoknya.
“Harapan besarnya kesenian tradisional ibing khususnya dapat terjaga dan berkembang dengan harapan terciptanya masyarakat yang rukun dan aman penuh tiang gembira di setiap lingkungan daerah seni,” pungkasnya. (Herdi/PasundanNews.com)
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) adalah wujud penerapan nilai-nilai dalam Pancasila karena…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kota Banjar melalui Dinas Kesehatan menggelar Jambore Kader Posyandu, Kamis…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Dalam rangka mendukung program nasional, Polres Banjar launching program Gugus Tugas…
PASUNDAN NEWS - Pasca debat pamungkas, pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Purwakarta nomor…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Warga Dusun Wanayasa, Desa Cibadak, Kecamatan Banjarsari, Ciamis gelar tasyakuran jalan…
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dalam rangka mengoptimalkan pengelolaan data untuk pembangunan, Bappeda Ciamis menggelar Forum…
Leave a Comment