Nasional

Ke Garut, Presiden Joko Widodo Akan Reaktivasi Jalur KA Cibatu-Garut

PASUNDANNEWS.COM, GARUT — Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Barat, Jumat (17/1/2019) pagi. Tujuan Presiden ke Stasiun Cibatu yang berada di Kecamatan Cibatu. Dalam perjalanan dari Stasiun Bandung menuju Stasiun Cibatu, Kereta Api yang ditumpangi Presiden sempat berhenti di Stasiun Rancaekek untuk persilangan. Saat berhenti, Presiden menyapa warga yang berada di stasiun.

Sementara di Cibatu, Presiden Jokowi dijadwalkan meninjau panel reaktivasi jalur kereta api Cibatu-Garut. Usai peninjauan, Presiden beserta rombongan akan melaksanakan shalat Jumat di Masjid Besar Cibatu.

Setelahnya, Presiden dan Ibu Iriana akan melanjutkan perjalanan menuju Alun-alun Cibatu, untuk meninjau pelaksanaan program Mekaar binaan PT Permodalan Nasional Madani (Persero). Selain itu, Presiden dan Ibu Iriana juga akan melihat langsung pelaksanaan penyambungan listrik PLN ke sejumlah rumah warga yang ada di Dusun I Kampung Pasar Kolot, Kabupaten Garut.

Petang hari nanti, Presiden dan Ibu Iriana akan berkunjung dan bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Garut yang ada di Desa Ngamplangsari, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut. Presiden dan Ibu Iriana juga akan meninjau proyek pembangunan rumah susun yang ada di pondok pesantren tersebut.

Presiden dan Ibu Iriana beserta rombongan akan bermalam di Kabupaten Garut untuk melanjutkan kegiatan kunjungan kerja keesokan harinya.

Turut mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Iriana dalam kunjungan kerja ini adalah Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Sosial Agus Gumiwang Kartasasmita, dan Menteri Agraria dan Tata Ruang/ Kepala BPN Sofyan Djalil. (BPMI Setpres/ES)

hasim

Leave a Comment

Recent Posts

Penyuluhan Jasa Keuangan di Ciamis, Kang Ijudin Dorong Pemberdayaan UMKM

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sosialisasi UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) bersama warga di Kabupaten…

4 jam ago

BPL HMI se-Jawa Barat Adakan Halal Bihalal dan Simposium Perkaderan

BERITA JAWA BARAT, PASUNDANNEWS.COM – Badan Pengelola Latihan (BPL) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Koordinator Wilayah…

6 jam ago

Pj Bupati Ciamis Dorong Pengembangan Pariwisata, Situwangi dan Situ Lengkong Panjalu Cukup Potensial

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna sampaikan pentingnya untuk terus mendorong sektor…

7 jam ago

Dampak Gempa Garut di Winduraja Kawali, Pj Bupati Ciamis datang untuk Meninjau Langsung

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Gempa di Kabupaten Garut bermagnitudo 6.5 pada Sabtu 27 April 2024…

7 jam ago

Laga Perdana Liga 3 Nasional, PSGC Ciamis Unggul Atas Persitara 3-1

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Liga 3 Nasional menghadirkan laga perdana antara PSGC Ciamis melawan Persitara…

7 jam ago

Atalia Praratya Maju Jadi Wali Kota Bandung, Wakil Ketua DPP Golkar: Masih Menjadi Pertimbangan

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Atalia Praratya diharapkan maju menjadi Wali Kota Bandung, Jawa Barat. Hal…

10 jam ago