Cianjur

Kapolres Cianjur Cek Kendaraan Dinas Polsek Jajaran di Mako Polres

PASUNDAN NEWS, CIANJUR – Dalam rangka Peningkatan Kegiatan Preventif Pencegahan Terjadinya Gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Cianjur, Polres Cianjur menggelar pengecekan kendaraan dinas roda empat milik polsek jajaran Polres Cianjur, Kamis (29/09).

Kegiatan pengecekan tersebut dilaksanakan di Lapangan Mako Polres Cianjur dan dipimpin oleh Kapolres Cianjur AKPB Doni Hermawan, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi para PJU Polres Cianjur, pengecekan meliputi kondisi mesin, kebersihan, lampu depan, lampu belakang, plat nomor, ban, sirine dan rotator serta kelengkapan kendaraan lainnya.

Kapolres Cianjur menjelaskan, pengecekan kendaraan dinas tersebut guna menjaga situasi kamtibmas agar aman dan kondusif dengan selalu menjalankan patroli maupun sambang, untuk menunjang kegiatan tersebut sarana dan prasarana harus selalu siap untuk digunakan setiap harinya.

Kapolres Cianjur dalam arahanya menyampaikan bahwa mengoperasionalkan kendaraan dinas untuk selalu dijaga dengan baik kendaraan tersebut karena itu merupakan suatu amanah dari negara yang dapat digunakan untuk menunjang pelayanan kepada masyarakat.

“Kegiatan pemeriksaan kendaraan dinas ini dilaksanakan secara berkala, dimaksudkan untuk mengetahui secara fisik kesiapsiagaan kendaraan dinas yang digunakan dalam rangka memberikan pelayanan kepada warga masyarakat khususnya yang ada di wilayah hukum Polres Cianjur” tandasnya. (Farhaan)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Pemuda Muhammadiyah Gelar Pasar Murah dan Seminar Nasional, Upaya Kuatkan Pangan di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Ciamis menggelar Gerakan Pasar Murah…

6 jam ago

Polres Ciamis Ungkap Pelaku Pembunuh Wanita di Kamar Kos

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kasus wanita yang sempat menggegerkan warga Kabupaten Ciamis menambah daftar catatan…

7 jam ago

Pemkab Ciamis Gelar Musrenbang, Selaraskan Pembangunan Daerah untuk Ciamis Maju dan Berkelanjutan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis menggelar Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan RKPD Tahun 2026, Senin…

10 jam ago

Hari Buruh 2025, Polres Banjar Ajak Sarbumusi dan KSPSI Gelar Mancing Ikan Bersama

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM  - Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, Polres Banjar menggelar acara…

1 hari ago

Festival Burung Berkicau di Situ Mustika, Cara Polres Banjar Promosikan Wisata Daerah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Ratusan penggemar burung dari berbagai daerah berkumpul di kawasan Wanawisata Situ…

1 hari ago

Dandim 0625/Pangandaran Berikan Motivasi kepada Peserta Rekrutmen TNI AD

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP., memberikan pengarahan dan…

2 hari ago