Banjar

Jelang Pilkada 2024, KPU Kota Banjar Gelar Rakor Sosialisasi Pencalonan Perseorangan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar, menggelar rapat koordinasi terkait sosialisasi pencalonan perseorangan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024, Sabtu (4/5/2024).

Kegiatan ini berlangsung di aula Backyard, Sukarame, Kota Banjar, dan dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, Forkopimda Kota Banjar, serta stakeholder terkait.

Ketua KPU Kota Banjar, Muhammad Mukhlis, menyampaikan harapannya agar sosialisasi ini dapat berjalan lancar dan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang proses pemilihan yang transparan dan demokratis.

Mukhlis juga menekankan pentingnya partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat dalam proses Pilkada ini.

“Kami berharap sosialisasi ini dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada masyarakat tentang tahapan pencalonan perseorangan dan proses Pilkada secara keseluruhan,” ujar Mukhlis dalam sambutanya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Divisi Teknis penyelenggaraan KPU Kota Banjar, Joko Nurhidayat, juga menyampaikan pentingnya dukungan dan kerjasama dari semua pihak terkait dalam menjalankan proses Pilkada dengan baik.

“Sangat penting bagi kami untuk mendapatkan dukungan dan kerjasama dari semua pihak terkait dalam menjalankan proses Pilkada,” ujarnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh seluruh jajaran komisioner dan jajaran sekretariat KPU Kota Banjar.

Tokoh masyarakat turut hadir memberikan apresiasi atas upaya KPU Kota Banjar dalam meningkatkan transparansi dan partisipasi masyarakat dalam proses demokrasi lokal.

Mereka menyatakan komitmennya untuk mendukung jalannya Pilkada yang bersih dan adil.

Rakor ini diharapkan dapat menjadi momentum positif dalam persiapan Pilkada 2024 di Kota Banjar.

Partisipasi masyarakat dan pemahaman yang baik tentang proses pemilihan calon sangatlah penting untuk menjamin kelancaran dan keberhasilan Pilkada yang demokratis dan representatif.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

22 jam ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

22 jam ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

1 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago