BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Jasad Riki (24) korban yang jatuh dari jembatan Dobo Pataruman dan tenggelam ke sungai Citanduy berhasil ditemukan pada Kamis (21/3/2024) sekitar pukul 11.05 WIB.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Kusnadi, jasad korban ditemukan di sungai wilayah Karang Gedang, Desa Madura, Kecamatan Wanareja, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.
“Jasad korban ditemukan oleh penambang pasir. Selanjutnya, dibawa ke RSUD Banjar untuk diperiksa secara medis,” ucap Kepala Pelaksana BPBD Kota Banjar, Kusnadi.
Pencarian korban tenggelam melibatkan Tim Gabungan dari Basarnas, BPBD, PMI, Relawan Jabar Bergerak Kota Banjar, Tagana, Orari, Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan Satpol PP.
Hari pertama pencarian menggunakan tiga perahu karet dan berakhir pukul 16.00 WIB tanpa hasil. Seharian pencarian di tempat kejadian tak membuahkan hasil.
Diberitakan sebelumnya, korban jatuh dari jembatan Dobo saat bersama dua orang rekannya nongkrong di sekitar area tersebut.
Saksi menyebutkan bahwa korban jatuh saat duduk di pagar pembatas jembatan pada Rabu (20/3/2024) dini hari sekitar pukul 01.15 WIB.
Diharapkan peristiwa ini dapat memberikan pelajaran bagi masyarakat akan pentingnya keselamatan dan kehati-hatian saat berada di sekitar jembatan atau area yang berpotensi membahayakan.(Hermanto/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment