Ciamis

Jalur Selatan Jabar Lintas Ciamis Mulai Dipenuhi Arus Pemudik

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Jalur selatan Jabar (Jawa Barat) lintas Kabupaten Ciamis sudah mulai naik sejak H-7 Hari Raya Lebaran.

Kondisi arus kendaraan pemudik tersebut akan terus naik pada puncaknya yang diprediksi pada 29 dan 30 April 2022, sebagaimana yang dilaporkan Antara.

“Sudah mulai ada peningkatan sejak kemarin. Berdasarkan catatan kami H-7 dan H-6,” kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Ciamis Achmad Yani. Kamis (28/4/2022).

Achmad Yani mengatakan hasil perhitungan arus kendaraan sebanyak 57 ribuan unit kendaraan.

“Sebanyak 57 ribuan unit kendaraan dari arah barat menuju timur atau Bandung menuju Jawa Tengah pada H-7,” tuturnya sekaligus memantau penggunaan area traffic control system (ATCS) di Kabupaten Ciamis.

Terdapat perbandingan di tahun sebelumnya. Kata dia, ada kenaikan sebesar 50 persen. Angkat itu didominasi kendaraan roda dua melewati jalur Ciamis.

“Masyarakat sebagian memang sudah ada yang mudik lebih awal,” katanya.

Jalur Selatan Jabar Dinilai Layak

Jalur selatan Jabar lintas Ciamis sudah dinilai layak. Menurutnya, jalur alternatif itu kondisinya sudah bagus. Serta dilengkapi dengan rambu-rambu yang akan memberikan kenyamanan dan aman bagi pengguna jalan.

“Jika terjadi kepadatan arus kendaraan di jalan nasional Ciamis, akan dialihkan ke jalur alternatif. Seperti Jalan Cimaragas, Jalan Lingkar Selatan Ciamis, Jalan Panumbangan-Panjalu dan Jalan Cisaga,” terangnya.

Yani melanjutkan, apabila ada rekayasa lalu lintas, pihanya siap arahkan pemudik ke jalur alternatif tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum saat meninjau arus lalu lintas kendaraan di Ciamis menyampaikan prediksi tentang perkiraan arus mudik.

Menurutnya, akan ada belasan juta pemudik yang datang ke wilayah Jabar pada musim mudik Idul Fitri 1443 Hijriah.

“Menurut estimasi kami, akan ada 16 juta masyarakat. Mereka akan masuk ke wilayah Jabar selama mudik, kemudian orang yang keluar ada 9 juta,” tandasnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Ronggeng Amen Meriahkan HUT Kota Banjar ke-22 di Taman Kota

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemkot Banjar menggelar Ronggeng Amen di malam puncak Hari Jadi Kota…

3 jam ago

ORARi Kota Banjar Gelar SES Anniversary 8B22BJR

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Jadi ke-22 Kota Banjar, ORARI Lokal Kota Banjar menggelar…

20 jam ago

Bupati Ciamis Ikuti Sertijab Gubernur Jabar di Rapat Paripurna DPRD

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pasca dilantik Bupati Ciamis Herdiat Sunarya menghadiri serah terima jabatan (sertijab)…

2 hari ago

PSGC Ciamis Menang Dramatis Kontra Persekabpas, Skor Akhir 3-2

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - PNM Liga Nusantara Grup X Babak 6 Besar terus berlanjut. Salah…

2 hari ago

Momen Hari Jadi Kota Banjar, Herman Sutrisno Bagikan Beras dan Uang Tunai kepada Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Mantan Walikota Banjar, dr Herman Sutrisno kembali menggelar aksi sosial, pada…

2 hari ago

Polres Ciamis Tertibkan Puluhan Travel Gelap yang Tak Miliki Izin Trayek

BERITA CIAMiS, PASUNDANNEWS.COM - Polres Ciamis terus menggelar razia terhadap travel gelap atau ilegal hampir…

2 hari ago