Nasional

Ini Perkataan yang Bikin Oki Rengga Tarik Penonton ke Atas Panggung

PASUNDANNEWS.COM – komika Oki Rengga Winata atau dikenal dengan nama Oki Rengga sempat viral di media sosial.

Viralnya Oki Rengga lantaran beredar sebuah video yang memperlihatkan ia emosi dan menarik salah satu penonton naik ke atas panggung di salah satu acara di Medan, Sumatera Utara.

Melalui Instagram-nya @okirengga33, Oki mengklarifikasi ia menarik penonton tersebut karena merasa terganggu, sebagaimana melansir laman CNN Indonesia, Selasa (26/7/2022).

“Ada beberapa orang mulai mengganggu, aku pindah, pindah tidak ke arah orang yang menganggu ini. Aku mulai stand up ke arah orang-orang yang mau nonton stand up ku, karena masih ada dan banyak yang mau nonton aku stand up,” kata Oki Rengga.

“Begitu aku pindah si orang (penonton) yang aku panggil terus ganggu aku, dia teriak,” tambah Oki. Oki pun menegaskan bahwa ia tidak masalah ketika ada penonton yang meneriakinya tidak lucu.

Namun, bagi dia penonton itu sudah sangat mengganggu dan meneriaki hal-hal lain.

“Bukan gara-gara dibilang aku enggak lucu, kalau dibilang enggak lucu, sudah banyak yang nyeletuk itu, ya silakan dibilang enggak lucu. Enggak harus semua yang aku keluarkan harus lucu, lucu buatmu belum tentu lucu buat orang lain,” tutur Oki Rengga.

“Dia (penonton) teriak ‘Woi botak turun kau, botak ngapain kau di situ’, ya aku kerja, ngapain terus ganggu. Kan yang lain masih mau nonton, aku datang bukan cuma stand up buat dia tapi buat semua, aku keganggu,” tambah Oki lagi.

Sampai akhirnya Oki menarik penonton tersebut dan memberikan michrophone-nya. Oki kemudian meminta penonton tersebut untuk mencoba menghibur ribuan orang di hadapannya.

“Makanya sini kupanggil kubawa dia naik ke atas. Ketika dia naik ke atas, cobalah gimana sih ngibur orang, berhadapan ribuan orang. Dia sendiri bilang, ‘iya Bang aku enggak siap’, dia juga minta maaf,” tutur Oki Rengga.(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

2 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

2 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

7 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

7 jam ago

Pria Lansia di Banjar Ditemukan Meninggal Dunia, Diduga Gantung Diri

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Seorang pria berinisial A (81) ditemukan meninggal dunia di ruang dapur…

7 jam ago

Polres Banjar dan BBWS Citanduy Gelar Aksi Tanam Pohon Bersama Forkopimda Peringati Hari Bumi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Memperingati Hari Bumi, Polres Banjar, Besar Wilayah Sungai (BBWS) dan Forkopimda…

7 jam ago