Categories: Ciamis

Hujan Deras kembali Sebabkan Longsor di Cihaurbeuti Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Hujan deras kembali menyebabkan tanah longsor di wilayah Kabupaten Ciamis tepatnya di Kecamatan Cihaurbeuti.

Sebelumnya, hujan deras juga mengguyur Kecamatan Panawangan.

Akibatnya, tebing longsor dan irigasi jebol di Dusun Palasari, Desa Bangunjaya, Kecamatan Panawangan pada Minggu 21 April lalu.

Kali ini, tanah longsor terjadi di beberapa titik wilayah Desa Sukahurip, Kecamatan Cihaurbeuti.

Bencana tersebut terjadi pada Selasa 23 April, pukul 02.00 WIB dini hari.

“Hujan deras sebabkan tanah longsor di beberapa titik wilayah Cihaurbeuti,” kata salah seorang perangkat Desa Sukahurip, Cihaurbeuti sebagaimana keterangan diterima PasundanNews.com, Selasa (23/4/2024).

Kejadian itu menimpa antara lain di Dusun Palasari, RT 05/RW 09, Desa Sukahurip Kecamatan Cihaurbeuti.

Tanah longsor menimpa rumah warga atas nama Engkus Maulana. Nampak bagian belakang rumah dan dapur jebol terkena material longsor.

Sementara itu di rumah yang dihuni 5 orang tersebut, salah satunya terdapat 1 orang yang sakit, kini dievakuasi dan diungsikan ke rumah tetangga.

Kemudian di Dusun Cidangiang, RT 03/RW 08, Desa Sukahurip, tanah longsor menutupi saluran irigasi Lebak Jero. Akibatkan tertutupnya saluran irigasi.

Masih di Dusun Cidangiang, tanah longsor menutupi jalan Desa, untuk sementara warga setempat tidak dapat melalui akses jalan tersebut.

Hingga berita ini terbit, belum ada konfirmasi lanjutan atas evakuasi tanah longsor dan perbaikan rumah warga yang jebol. (Hendri/PasundanNews.com).

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

9 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

13 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

13 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

14 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

1 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

2 hari ago