PASUNDAN NEWS – Pemerintah Daerah Kabupaten Bandung Barat (KBB) melalui Dinas Pendidikan (Disdik) berencana segera menggelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di semua sekolah tingkat binaannya.
Rencananya, PTM tersebut akan di gelar pada pekan ketiga September 2021 ini.
Kepala Bidang SD Dadang A Sapardan menerangkan bahwa pihaknya hingga kini terus mematangkan segala persiapan termasuk melakukan koordinasi dengan pihak-pihak terkait.
“Informasi dari pak Kadis kemarin, minggu ini kita persiapan koordinasi dengan pihak internal, minggu depan mungkin sudah ada petunjuk teknisnya, mudah-mudahan di minggu ketiga kemungkinan sudah di mulai pembelajaran,” katanya saat di temui di ruang kerjanya, Selasa 1 Agustus 2021.
Meski begitu, Dadang memastikan semua rencana tersebut sangat tergantung pada kondisi perkembangan Covid-19 di KBB.
“Jika situasinya terus menurun, minimal ada di level 3, maka kemungkinan PTM akan terus berlangsung, namun kalau situasinya naik ke level 4, maka dengan terpaksa akan kami di stop”, tegasnya.
Dadang menambahkan terkait skema pembelajaran, ia menyebut nantinya pihak sekolah yang akan menentukan bagaimana teknis terperinci dari pelaksanaan PTM ini.
Lanjut Dadang, bahwa di setiap sekolah sudah di bentuk Satuan Tugas Sekolah yang bertugas penuh mengorganisir teknis pelaksanaan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
“Untuk teknisnya seperti apa, nanti sekolah yang akan mengatur, sudah ada Satgas Sekolah yang di bagi menjadi tiga bidang, yakni Satgas Pembelajaran, Satgas Kesehatan dan Satgas Sosialisasi,” katanya.
Dadang berharap rencana kembali mengelar PTM dapat berjalan sesuai harapan, karena ia menilai pihaknya sudah siap menggelar PTM.
“Dari sisi kajian kita (Disdik) siap menggelar PTM, di lihat dari model pembelajaran, kurikulum, SOP sekolah kita siap. Namun karena ini bukan kebijakan yang bisa di ambil secara sendiri-sendiri melainkan kebijakan kolektif yang harus melibatkan berbagai pihak termasuk Satgas Covid-19,” pungkasnya. (Im)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment