Bandung Raya

Hengki Kurniawan Tekankan Tiga Poin Penting Indikator ASN di KBB

PASUNDAN NEWS, KBB – Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan menyerahkan Surat Keputusan (SK) 100 persen kepada 105 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang ditugaskan di tujuh perangkat daerah.

Selain itu, diserahkan pula 104 SK pengangkatan fungsional Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak (PPPK) Tenaga Kesehatan TA 2022 yang tersebar di 32 Puskesmas se-Kabupaten Bandung Barat (KBB).

Penyerahan SK dilakukan Hengki saat memimpin Apel Pagi di Lapangan Plaza Mekarsari Ngamprah, Senin (08/05/2023).

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah saya ucapkan selamat kepada para penerima SK, semoga saudara dapat memberikan kontribusi dan kinerja terbaik bagi kemajuan dan kemaslahatan KBB,” tuturnya.

Di dalam kesempatan itu, Hengki menekankan tiga poin penting yang menjadi indikator kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN), yakni kualifikasi, kompetensi dan kinerja.

Namun, yang lebih penting pula ia tegaskan bahwa sebagai ASN harus mampu menunjukkan output sesuai tugas pokok dan fungsi dari pekerjaan yang telah dilaksanakan.

“Sebagai ASN, saudara juga dituntut untuk senantiasa meningkatkan kedisiplinan serta dapat mematuhi berbagai kewajiban serta larangan yang telah diterapkan,” tegasnya.

Secara umum Hengki berpesan kepada ASN di KBB untuk senantiasa menjaga sinergitas dalam membangun KBB.

“Mari kita terus gelorakan semangat gotong royong dalam bekerja dan membangun Bandung Barat yang kita cintai ini sesuai peran dan kapasitas kita sebagai abdi masyarakat”

“Karena dengan gotong royong kita mampu membangun dan menjadikan Indonesia bangsa yang lebih besar,” pungkasnya. (im)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

11 Desa Wisata Baru di Ciamis, Dapatkan Pengalaman Menarik yang Membuatmu Ketagihan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis telah melangkah maju dalam upaya meningkatkan industri pariwisata lokal…

2 jam ago

Pj Gubernur Jabar Pastikan PPDB Berjalan Usai Pergantian Kadisdik

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Pj (Penjabat) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin memastikan proses Penerimaan Peserta…

2 jam ago

Jaksa Tuntut 10 Tahun Penjara untuk Dua Penjual Miras Oplosan di Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Jaksa Penuntut Umum (JPU) Kejaksaan Negeri Kota Banjar menuntut dua terdakwa…

16 jam ago

Pj Bupati Ciamis Salurkan Bantuan ke Korban Pergerakan Tanah di Sindangkasih dan Cihaurbeuti

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis, Engkus Sutisna melakukan kunjungan ke dua Kecamatan yang…

16 jam ago

World Brewers Cup 2024, Kopi Ekselsa Sumedang Jabar Curi Perhatian Dunia Internasional

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - World Brewers Cup tahun 2024 digelar di Chicago, Amerika Serikat selama…

18 jam ago

Akses Masjid Raya Al Jabbar Jawa Barat kini Bisa Melalui Simpang Gedebage

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Masjid Raya Al Jabbar Jawa Barat kini bisa melalui Simpang Gedebage.…

18 jam ago