Ciamis

Hadiri Upacara HUT Bhayangkara ke-76 Secara Virtual, Bupati Ciamis : Sinergitas Diperlukan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Hadiri upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke 76 secara virtual, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya sampaikan beberapa pesan.

Prosesi upacara ini bertempat di Halaman Polres Ciamis. Selain itu, upacara juga disiarkan secara langsung di YouTube Sekretariat Presiden mulai pukul 07.27 WIB..

Dalam hal ini, Presiden Joko Widodo bertindak sebagai inspektur upacara dalam HUT Ke-76 Bhayangkara yang dipusatkan di Kampus Akademi Kepolisian, di kawasan Candi, Semarang, Jawa Tengah.

Sementara itu, Kombes Polisi Selamat Topan bertindak sebagai Komandan Upacara dalam Upacara HUT Bhayangkara ke 76 tersebut.

Diketahui, peringatan HUT Kepolisian Indonesia 2022 ini bertajuk tema ‘Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh’.

Selepas upacara, Bupati Ciamis mengatakan diusianya yang tidak muda lagi Ia berharap Polri dapat lebih mengayomi masyarakat dan lebih dicintai oleh rakyat.

“Di usianya yang semakin matang tentu kami berharap dan mendoakan mudah-mudahan Kepolisian Republik Indonesia khususnya di Kabupaten Ciamis semakin mengayomi, melindungi dan lebih dicintai oleh rakyat,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Ciamis juga mengucapkan terima kasih kepada kepolisian atas sinergitas dan kebersamaannya dalam menangani pandemi Covid-19 di Kabupaten Ciamis.

“Kami benar-benar merasa telah dibantu oleh kepolisian juga pihak-pihak lainnya seperti TNI, tokoh ulama dan ASN, berkat kebersamaan ini kita berhasil menangani pandemi Covid-19,” ungkapnya.

“Sinergitas dan kebersamaan sangat diperlukan tidak hanya dalam menangani pandemi saja juga dalam mendorong laju pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Ciamis,” katanya. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

2 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

2 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

3 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

3 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

3 hari ago