Polhukam

Gubernur Malut Kena OTT KPK, OPD Terkait Lakukan Pemeriksaan

BERITA POLITIK, PASUNDANNEWS.COM – Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba, tampil mengenakan rompi oranye yang bertuliskan ‘Tahanan KPK’.

Setelah menjalani proses pemeriksaan di Gedung Merah Putih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Rabu (20/12/2023).

Kasuba terlibat dalam operasi tangkap tangan (OTT) di wilayah Provinsi Maluku Utara dan Jakarta Selatan pada Senin (18/12/2023).

Mengutip Kompas.com, Gubernur Maluku Utara tersebut turun dari lantai 2 Gedung Merah Putih sekitar pukul 10.42 WIB bersama dengan lima orang lainnya yang juga tertangkap tangan oleh tim Komisi Antirasuah.

Secara keseluruhan, KPK telah menahan 18 individu, termasuk seorang Gubernur, beberapa pejabat di lingkungan Pemprov Maluku Utara, dan pihak swasta dalam rangka operasi tangkap tangan.

Operasi ini terkait dengan dugaan suap terkait perdagangan jabatan dan proyek pengadaan barang dan jasa di wilayah Maluku Utara dan Jakarta.

Berkaitan dengan kejadian ini, tim KPK menangkap Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba, di sebuah hotel di daerah Jakarta Selatan. Pada hari Senin, di Kota Ternate, rumah jabatan Gubernur Kasuba di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Takoma, Kecamatan Ternate Tengah, telah diperiksa oleh KPK.

Meskipun begitu, hingga saat ini, Komisi Antirasuah belum memberikan informasi mengenai barang-barang atau dokumen apa yang berhasil disita selama proses penggeledahan tersebut.

Selain melakukan penggeledahan di kediaman resmi Gubernur Maluku Utara, penyidik dan penyelidik KPK juga melakukan pemeriksaan di beberapa lokasi lain yang terkait dengan Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

Pemeriksaan juga dilakukan di Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud), Kantor Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim), serta Kantor Dinas PUPR.

Selain itu, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) juga menjadi sasaran pemeriksaan, termasuk ruang kerja Abdul Gani Kasuba di Sofifi, Maluku Utara. Tim penyidik KPK berhasil mengamankan sejumlah uang selama kegiatan operasi tangkap tangan ini. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

14 jam ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

15 jam ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

1 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago