Ciamis

Empat Pilar Kebangsaan Menjadi Benteng Petahanan Negara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Salah satu faktor pendukung kuatnya benteng pertahanan negara adalah dengan adanya empat pilar kebangsaan.

Empat pilar kebangsaan tersebut yakni Pancasila, Undang-Undang 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesi (NKRI) dan Bhineka Tunggal Ika

Anggota DPR RI Dapil Jabar X, Dr. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc., Ip., M.Si menyampaikan hal tersebut saat memberikan materi tentang pentingnya empat pilar kebangsaan.

Kegiatan tersebut berlangsung di Sekretariat FKB (Forum Krtahanan Bangsa) Kaupaten Ciamis pada Senin (27/2/2023).

Agun menyebutkan, sikap toleransi, gotong royong dan hidup rukun dengan sesama merupakan nilai yang sejalan dengan nilai-nilai pilar kebangsaan.

Agun yang merupakan politisi senior Partai Golkan itu mengajak pada semua masyarakat secara bersama-bersama menyelesaikan berbagai persoalan bangsa dan tantangan ke depan.

“Empat pilar kebangsaan ini harus tertanam pada pikiran dan perbuatan kita, agar kita bisa memberi kontribusi positif bagi masyarakat, bangsa dan negara,” ujarnya.

Menurut Agun, kegiatan empat pilar ini sangat penting laksanakan sebagai penguatan kesadaran masyarakat dalam berbangsa dan bernegara.

Ia pun berharap kepada seluruh elemen masyarakat dapat memahami nilai empat pilar dan meneruskan kepada generasi muda.

Sehingga nilai-nilai empat pilar kebangsaan ini dapat tertanamkan sejak dini kepada generasi muda Indonesia.

“Minimal pada lingkungan terdekat untuk menambah wawasan dan cinta tanah air dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” pungkasnya. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Pangandaran, Petugas Bantu Selamatkan Korban

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Dua orang wisatawan Terseret arus laut di sekitar pos 5 Pantai…

9 jam ago

Arus Balik Lebaran 2025, Dishub Ciamis Catat Lalu Lintas Per 1 April Capai 11.987 Kendaraan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Arus balik lebaran tahun 2025 sudah mulai berlangsung. Berkaitan dengan ini,…

1 hari ago

Jelang H-1 Lebaran, Arus Mudik Lewati Ciamis Capai Angka 127 Ribu Unit

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Ciamis mencatat volume kendaraan melintasi wilayah Ciamis…

4 hari ago

Bank BJB dan Pemkab Garut Tandatangani MoU untuk Peningkatan Layanan Perbankan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) mengenai Penyediaan…

4 hari ago

Haji Geyot Hidupkan kembali Tradisi, Upaya Bank BJB Meriahkan Bulan Ramadhan

PASUNDANNEWS.COM - Bank BJB kembali menghadirkan acara spesial dalam rangka menyambut Ramadan melalui program bjb…

4 hari ago

Bank BJB Tawarkan Slot Lari 5K dan 10K Yumaju Berlebarun, Caranya Nabung di Bank BJB

PASUNDANNEWS.COM - Pecinta olahraga lari, jangan lewatkan keseruan Yumaju Berlebarun 2025! Acara lomba lari yang…

4 hari ago