Ciamis

Empat Pilar Kebangsaan Menjadi Benteng Petahanan Negara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Salah satu faktor pendukung kuatnya benteng pertahanan negara adalah dengan adanya empat pilar kebangsaan.

Empat pilar kebangsaan tersebut yakni Pancasila, Undang-Undang 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesi (NKRI) dan Bhineka Tunggal Ika

Anggota DPR RI Dapil Jabar X, Dr. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc., Ip., M.Si menyampaikan hal tersebut saat memberikan materi tentang pentingnya empat pilar kebangsaan.

Kegiatan tersebut berlangsung di Sekretariat FKB (Forum Krtahanan Bangsa) Kaupaten Ciamis pada Senin (27/2/2023).

Agun menyebutkan, sikap toleransi, gotong royong dan hidup rukun dengan sesama merupakan nilai yang sejalan dengan nilai-nilai pilar kebangsaan.

Agun yang merupakan politisi senior Partai Golkan itu mengajak pada semua masyarakat secara bersama-bersama menyelesaikan berbagai persoalan bangsa dan tantangan ke depan.

“Empat pilar kebangsaan ini harus tertanam pada pikiran dan perbuatan kita, agar kita bisa memberi kontribusi positif bagi masyarakat, bangsa dan negara,” ujarnya.

Menurut Agun, kegiatan empat pilar ini sangat penting laksanakan sebagai penguatan kesadaran masyarakat dalam berbangsa dan bernegara.

Ia pun berharap kepada seluruh elemen masyarakat dapat memahami nilai empat pilar dan meneruskan kepada generasi muda.

Sehingga nilai-nilai empat pilar kebangsaan ini dapat tertanamkan sejak dini kepada generasi muda Indonesia.

“Minimal pada lingkungan terdekat untuk menambah wawasan dan cinta tanah air dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” pungkasnya. (Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Bawaslu Kota Banjar Ingatkan Larangan Kampanye Selama Masa Tenang

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Komisioner  Bawaslu Kota Banjar Wahidan, menegaskan semua bentuk kampanye dilarang selama…

5 jam ago

Kapolres Banjar Tinjau Kesiapan Personel dan Sarana Pengamanan TPS Pilkada 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar, AKBP Danny Yulianto memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana…

5 jam ago

Polres Banjar Siapkan Ratusan Personel untuk Pengamanan TPS Pilkada Serentak 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar mengejar apel pergeseran pasukan untuk pengamanan tempat pemungutan suara…

6 jam ago

Operasi Mantap Praja Lodaya 2024, Ratusan Personil Lintas Instansi di Pangandaran Diterjunkan

  BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 300 personel dari berbagai instansi mengikuti apel pergeseran pasukan…

9 jam ago

Jeje Wiradinata Kembali Jabat Bupati Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pjs Bupati Pangandaran, Benny Bachtiar menyerahkan tugas dan tanggung jawab jabatan…

23 jam ago

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Ciamis Lakukan Patroli Pengawasan dan Soroti Potensi Pelanggaran

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Masa tenang Pilkada Serentak 2024 merupakan salah satu tahapan sebelum pemungutan…

24 jam ago