Pangandaran

DPC PKB Pangandaran Membuka Ruang Koalisi untuk Pilkada 2024

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Menghadapi Pilkada serentak yang akan di gelar Rabu 27 November 2024 mendatang, semua partai telah mempersiapkan diri untuk merebut kemenangan.

Seperti yang dilakukan Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Pangandaran, yang saat ini tengah melakukan berbagai upaya komunikasi politik jelang pesta demokrasi di tingkat daerah itu.

Menyikapi hal tersebut, tentu saja PKB harus berkoalisi dengan Partai lain, pasalnya PKB kini mempunyai 5 Kursi, sedangkan untuk mengusung Calon itu minimal harus 8 Kursi atau 20 persen dari jumlah 40 Kursi di DPRD Pangandaran.

Ketua DPC PKB Pangandaran, Otang Tarlian, mengatakan, tentunya PKB membuka Pendaftaran ini juga belum cukup.

“Karena kita tahu, PKB mempunyai kursi yang belum cukup untuk menghantarkan pasangan Calon Bupati maupun Wakil Bupati Pangandaran,” ujarnya.

Otang mengungkapkan, Kita membuka peluang dengan semua partai.

“Kita masih lobi – lobi dijalankan, ini baru permulaan, nanti berlabuhnya kemana, itu juga kondisional dan pemetaannya pun harus dimatangkan,” ungkapnya.

Otang mengatakan, PKB menginginkan sosok figur yang memahami kondisi Pangandaran utuk melangkah ke depan lebih baik.

“Kita tahu bahwa, beban Pangandaran ini tidak mudah, ada pondasi yang sudah diletakan, tetapi pondasi ini juga tidak cukup, pembangunan harus terus maksimalkan,” paparnya

Untuk itu, lanjut Otang, PKB membuka ruang untuk masyarakat luas siapa saja yang mempunyai keinginan untuk maju di Pilkada Pangandaran.

“Maka PKB, Siap menjadi kendaraan, tentu sesuaikan dengan harapan kita,” Terang Otang.

Ia pun menegaskan, tidak serta merta mendaftarkan diri ke PKB lalu dia bisa lolos. “Banyak hal yang nanti kita lakukan, Uji kelayakan dan Kepatuhan akan dilakukan” jelasnya

Ia menjelaskan, tidak hanya popularitas dan elektabilas saja yang mendorong PKB terhadap calon untuk ikut kontestasi Pilkada nanti.

“Kualitas juga harus dipertimbangkan, jadi kami mengungkap muncul sosok Bacalon yang memahami tentang Pangandaran ini, kedepannya harus apa dan bagaimana,” harapan Otang

Ditanya terkait bakal gabung jelang Pilkada 2024 dengan Partai Pemenang Pilkada 2020 (PDIP), Otang mengatakan, sinyal sudah ada.

“Sinyal ada, Lumayan Kencang, Ya kita Jajaki saja lah,” tandasnya. (Deni Rudini/PasundanNews.com)

Deni Rudini

Leave a Comment

Recent Posts

Dewan PPM Ciamis Dinilai sebagai Calon Alternatif Jelang Pilkada 2024 Serentak

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan PPM (Perkumpulan Pemuda dan Mahasiswa) Ciamis Fahmi Fajar Mustopa dinilai…

3 menit ago

IPNI Pangandaran Sampaikan Pentingnya Menjaga Seni Budaya Islam

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - IPNI (Ikatan Pemuda Seni) yang dibentuk Pondok Pesantren Asy-Syifa Padaherang, Kabupaten…

2 jam ago

PSGC Ciamis Hadapi Persikasi Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, Berikut Link Streaming dan Jadwal Pertandingan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - PSGC Ciamis akan menghadapi Persikasi Bekasi dalam lanjutan babak 32 besar…

3 jam ago

PPS Pilkada 2024 Kabupaten Ciamis, Berikut Link Pendaftarannya

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pendaftaran PPS (Panitia Pemungutan Suara) Pilkada 2024 Kabupaten Ciamis terakhir pada…

3 jam ago

Kontingen Silat Kota Banjar Raih Prestasi Gemilang di POPWILDA 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Silat Kota Banjar menorehkan prestasi gemilang di…

5 jam ago

Mutilasi Istri di Ciamis, Ini Penyebabnya Menurut Psikolog

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Mutilasi istri yang terjadi di Dusun Sindangjaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah,…

8 jam ago