Banjar

Debat Perdana Capres RI, TPC Ganjar Mahfud dan TKD Prabowo Gibran Nobar di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menggelar debat Capres perdana di kantor KPU RI pada Selasa (12/12/2023) malam.

Sebagai wujud dukungan, Tim Pemenangan Cabang (TPC) Capres Ganjar Mahfud di Kota Banjar, Jawa Barat, mengadakan nonton bareng (nobar) di posko pemenangan Ganjar Mahfud di Jalan Setia.

Ketua TPC Ganjar Mahfud, Nana Suryana, menyatakan bahwa nobar tersebut merupakan bentuk dukungan dan upaya untuk memperkuat soliditas TPC Ganjar Mahfud Kota Banjar.

Peserta nobar melibatkan Caleg dan pengurus partai koalisi, diharapkan menjadi pemantik semangat untuk bekerja maksimal guna memenangkan Ganjar Mahfud.

“Nobar ini sebagai bentuk dukungan kami dan menjadi pemantik agar TPC Ganjar Mahfud Kota Banjar semakin solid,” ucap Nama Suryana kepada awak media.

Nana Suryana yakin bahwa pasangan Ganjar Mahfud mampu unggul di Kota Banjar dengan perolehan suara yang signifikan.

“Kami sangat yakin pasangan Ganjar Mahfud bisa unggul di Kota Banjar dengan perolehan suara yang cukup signifikan,” tandas Nana.

Dalam ajakannya, ia meyakinkan TPC dan relawan Capres Ganjar Mahfud agar berusaha maksimal demi kemenangan.

Sementara itu, Tim Kemenangan Daerah (TKD) Capres Prabowo Gibran juga menggelar nobar di salah satu kedai kopi di Jalan Setia, Kota Banjar.

Peserta nobar melibatkan Caleg, relawan, dan pengurus partai koalisi Indonesia Maju.

Setelah nobar, TKD Prabowo Gibran melanjutkan dengan rapat konsolidasi, hasilnya adalah rencana mendirikan posko pemenangan di Jalan Siliwangi Kota Banjar.

Ketua TKD Prabowo Gibran, Sutarno, menyatakan bahwa posko pemenangan tersebut akan segera didirikan untuk menunjang kemenangan.

“Untuk menunjang pemenangan kami akan segera mendirikan posko pemenangan, kata Sutarno, ketua TKD Prabowo Gibran.

Sutarno bahkan mengumumkan keyakinannya bahwa Prabowo Gibran akan meraih kemenangan di Kota Banjar dengan presentase mencapai 60 persen. (Hermanto/PasundanMews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Cerita Anggota Polres Banjar Saat Diserang ODGJ di Pos Terpadu Ops Ketupat Lodaya 2025

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pos Terpadu Operasi Ketupat Lodaya yang terletak di Alun-alun Kota Banjar,…

2 jam ago

BJB bersama PT Sarinah Tandatangani MoU Dukung UMKM dan Transaksi Digital

PASUNDANNEWS.COM - Bank bjb secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Sarinah. Hal…

2 jam ago

DIGI Festive by Sunbite Sunday, Upaya Bank BJB Perluas Layanan Digital

PASUNDANNEWS.COM - bank bjb terus berinovasi menghadirkan solusi perbankan digital yang modern dan praktis melalui…

2 jam ago

Pentingnya Mempersiapkan Dana Pendidikan Sejak Dini, Bank BJB Tawarkan bjb Tandamata My First

PASUNDANNEWS.COM - Pentingnya mempersiapkan dana pendidikan sejak dini mengingat perencanaan keuangan bukan lagi sekadar pilihan,…

3 jam ago

Ramadhan dan Idul Fitri 1446 H, Bank BJB Berikan Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking

PASUNDANNEWS.COM - bank bjb tetap membuka layanan operasional terbatas dan weekend banking. Layanan tersebut dalam…

3 jam ago

Rawan Penipuan, Bank BJB Imbau Nasabah Agar Tetap Waspada

BERITA BANDUNG, PASUNDANNEWS.COM - Bank bjb mengimbau nasabah agar lebih waspada terhadap berbagai modus penipuan…

4 jam ago