Bandung Raya

Bupati KBB Rencana “Sulap” Lahan Tak Tergarap Menjadi Kawasan Wisata Edukatif

KBB, PASUNDANNEWS – Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB) Aa Umbara Sutisna (AUS) akan memanfaatkan lahan milik Pemerintah Daerah KBB yang belum tergarap menjadi kawasan wisata edukatif.

Lahan seluas 10 hektar tersebut, sebelumnya telah di Memorandum Of Understanding (MOU) dengan Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Kemenakertrans) dalam bentuk Program Padat Karya Pertanian.

“Sementara ini baru enam hektar yang baru tergarap, rencana kita nanti ada sepuluh hektar sesuai dengan yang di MOU dengan bu menteri,” ujar Umbara saat meninjau ke lokasi lahan garapan Jum’at (9/10).

AUS menambahkan, lahan yang berada persis di samping Komplek Perkantoran Pemda KBB ini, ke depan akan terus dikembangkan selain untuk kegiatan di bidang Pertanian juga bidang Peternakan, Perikanan dan Holtikultura.

“Saya baru tahu ternyata kita punya lahan yang bisa dimanfaatkan, kebetulan di saat kecamatan lain sudah mempunyai objek wisata, tinggal Ngamprah yang belum punya, tinggal nanti kita bicarakan konsep ke depannya seperti apa, nanti kita bicarakan,” jelasnya.

Dalam kesempatan itu, AUS juga memaparkan konsep jangka pendek dan jangka panjang program yang digagas bersama delapan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) ini.

“Jangka pendeknya, ini merupakan program pemulihan ekonomi pasca Covid-19, sementara kita telah menyerap 60 pekerja (petani), ke depan pasti akan bertambah di angka 120 pekerja, dan jangka panjangnya kita akan padukan konsep pertanian dengan wisata,” tegas orang nomor satu di KBB ini.

Sebelumnya KBB mendapat kepercayaan dari Pemerintah Pusat dalam hal ini Kemenakertrans untuk dijadikan pilot projects sinergi pelaksanaan penanganan dampak Covid-19 melalui Program Padat Karya Pertanian.

Penandatangan Nota Kesepakatan dilakukan secara langsung oleh Bupati Aa Umbara Sutisna dengan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Ida Fauziyah Minggu (19/7) di Aula Kantor Bupati Lt 3. (Boim)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

DPD Golkar Banjar Nyatakan Dukungan Moril untuk DRK di Tengah Proses Hukum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - DPD Partai Golkar Kota Banjar menyatakan dukungan moril secara penuh kepada…

7 jam ago

Pemkab Ciamis Launching 55 Layanan Program Pepatah Manis, Optimalkan Pelayanan Masyarakat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis adakan launching 55 layanan dalam program Pepatah Manis (Pelayanan…

7 jam ago

Ada yang Baru di Pepatah Manis, Diskominfo Ciamis Kenalkan Layanan Darurat 112

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Ciamis mengenalkan fasilitas layanan publik…

7 jam ago

Dinsos Ciamis Terima Penghargaan Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Ciamis menunjukan komitmennya atas kepatuhan standar pelayanan publik.…

7 jam ago

Hj. Ika Siti Rahmatika Sosialisasikan Perda Ketahanan Keluarga di Mulyasari Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota DPRD Jawa Barat, Hj. Ika Siti Rahmatika menggelar sosialisasi Perda…

13 jam ago

SDN 2 Dadiharja Cetak Prestasi di Lomba FLS2N Wilayah 5, Torehkan 3 Medali Emas

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - SDN 2 Dadiharja Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis mencetak prestasi dalam perhelatan…

2 hari ago