Ciamis

Bupati Herdiat Apresiasi Kinerja ASN Ciamis Banyak Meraih Prestasi, Terbaru Penghargaan Proklim dari KLHK

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyampaikan apresiasi atas kinerja  seluruh ASN dan non ASN hingga banyak meraih prestasi pada beberapa tahun terakhir.

Terbaru, Bupati Ciamis meraih penghargaan Pembina Proklim dari Kementerian LHK (Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI, Selasa (24/10/2023) kemarin.

Hal tersebut Herdiat sampaikan saat menghadiri acara peningkatan kapasitas aparatur kecamatan dan desa di GOR Desa Cibeureum Kecamatan Sukamantri, Kamis (26/10/2023).

Herdiat pun menyampaikan kepada seluruh pegawai agar tetap gigih dan terus berjuang meskipun dalam kondisi terbatas.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pegawai lingkup Pemkab Ciamis, berkat kerja keras semua, Ciamis mampu unjuk gigi sampai tingkat nasional,” ucapnya.

Baca Juga : Pemkab Ciamis Meraih Penghargaan Proklim Nasional Tahun 2023

Herdiat meminta kepada seluruh pegawai agar terus meningkatkan kinerjanya, sehingga Kabupaten Ciamis dapat terus meraih prestasi.

Ia pun menyoroti sejumlah prestasi yang Pemkab Ciamis raih baik tingkat Provinsi hingga Nasional termasuk yang terbaru penghargaan Pembina Proklim dari KLHK.

Penghargaan ini merupakan bukti komitmen Pemkab Ciamis dalam menjaga kelestarian alam dan lingkungan, yang selanjutnya mendapat penghargaan dari pemerintah pusat.

Namun, Herdiat menegaskan bahwa prestasi bukanlah tujuan utama. Hal yang paling penting adalah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Ingat prestasi bukan merupakan tujuan utama, anggap saja itu bonus. Tujuan utama kita adalah memberikan pelayanan sebaik-baiknya bagi masyarakat,” tambahnya.

Herdiat menyebutkan, kepala dan perangkat desa serta kecamatan berperan sebagai garda terdepan yang setiap hari berhadapan langsung dengan masyarakat.

“Mereka memiliki peran kunci dalam memberikan pelayanan yang berkualitas. Meskipun dalam kondisi serba terbatas, para ASN Ciamis terus bekerja keras untuk melayani masyarakat,” terangnya.

Herdiat pun berharap bahwa kinerja para ASN dapat terus ditingkatkan demi mewujudkan Ciamis yang lebih baik.

“Dengan semangat ini, Kabupaten Ciamis dapat terus meraih prestasi sambil memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tandas Herdiat.(Hendri/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

12 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

12 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

14 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

15 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

19 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

19 jam ago