Bandung Raya

Beri Contoh Baik, Iwan Setiawan Santuni Konstituen Rayakan Natal

CIMAHI, PASUNDANNEWS – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Cimahi Iwan Setiawan dari Fraksi PDI-Perjuangan mengajak masyarakat Kota Cimahi agar saling membantu dan menjaga perayaan Natal dan tahun baru agar tetap aman.

Tak Hanya itu Iwan menghimbau masyarakat agar menjaga protokol kesehatan menjelang Natal dan Tahun Baru.

“Ini sebagai momentum untuk menghargai dan menghormati sesama umat beragama, keberagamaan di negara kita tetap akan kita rawat,” Ujar Iwan saat ditemui tim Pasundannews.com pada Kamis (24/12/2020).

Tak hanya itu, Iwan juga membagikan bingkisan kepada konstituen (Pemilih) nya yang beragama kristen untuk merayakan Natal tahun 2020.

“alhamduliah masih diberikan kesempatan untuk berbagi sedikit dengan konstituen saya yang berbeda keyakinan,” kata Iwan.

Iwan mengharapkan agar masyarakat juga bisa memberikan contoh yang baik dalam merawat kebhinekaan di Indoensia.

Iwan Setiawan Anggota DPRD CImahi 2019-2024

“Mudah-mudahan teman-teman bisa merawat NKRI, bukan hanya teriat NKRI, melainkan menjaga dan merawat NKRI secara bersama-sama dengan saling menghargai,” ujar Iwan.

Iwan mengatakan bahwa masyarakat jangan hanya teriak NKRI melainkan harus bisa mengimplementasikan ucapan tersebut.

“Kita harapkan teman-teman jangan hanya teriak NKRI, tapi harus bisa mengimplementasikannya ke masyarakat.” jelas Iwan.

Iwan mengharapkan Perayaan Natal tahun ini bisa berjalan dengan damai dan kondusif serta tetap menjaga protokol kesehatan.

“Mudah-mudahan teman-teman yang merayakan Natal walaupun dalam keadaan Pandemi ini bisa melaksanakan Natal dengan hikmat,” Harap Iwan. (Joe)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

22 jam ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

22 jam ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

1 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago