Banjar

Bacalon Walikota Banjar H. Nana Suryana Catat Banyak Aspirasi Warga Jelang Pilkada 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Bakal Calon (Bacalon) Walikota Banjar, H. Nana Suryana melakukan kunjungan ke wilayah Sumanding Kulon, Mekarsari pada Minggu (9/6/2024).

Dalam kunjungan tersebut, H. Nana Suryana mencatat banyak keluhan dan aspirasi sebagai masukan jelang Pilkada 2024.

Sejumlah warga pun berkumpul untuk mendengarkan dan berdiskusi dengan calon walikota yang bisa membawa perubahan positif bagi wilayah mereka.

H. Nana mendengarkan curahan warga terkait berbagai masalah yang mereka hadapi, khususnya terkait BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan.

Warga menyampaikan keluhan tentang sulitnya akses layanan kesehatan yang memadai dan masalah ketenagakerjaan yang belum tertangani dengan baik.

Selain itu, warga juga mengeluhkan kelangkaan pupuk untuk pertanian yang mengakibatkan tidak berjalannya proses pertanian dengan baik.

“Saya sangat memahami kesulitan yang dihadapi warga terkait BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan. Hal ini menjadi perhatian utama saya,” ujarnya.

Ia pun berjanji akan memperjuangkan hak-hak warga dan berusaha mencari solusi terbaik untuk masalah yang mereka hadapi.

Tujuan utama Nana dalam kunjungan ini yaitu untuk lebih  dekat dengan warga dan mendengarkan secara langsung aspirasi serta keluhan mereka.

Ia berharap kunjungannya dapat memberikan semangat bagi warga dan memberikan kepercayaan bahwa ia akan bekerja keras untuk kesejahteraan mereka.

“Saya berharap warga terus memberikan masukan dan dukungan. Komunikasi dua arah sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik,” ungkapnya.

H. Nana juga meminta doa dan restu dari masyarakat  setempat untuk pencalonannya sebagai Walikota Banjar pada Pilkada 2024.

“Mohon doa dan restu dari bapak dan ibu semua. Saya berharap bisa mendapatkan kepercayaan dan dukungan dari warga Sumanding Kulon,” ungkapnya.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

PDAM Tirta Anom Kota Banjar Gelar Sosialisasi Layanan kepada Pelanggan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Anom Kota Banjar menggelar sosialisasi…

18 jam ago

HUT ke-106 Damkar di Pangandaran, Petugas Se-Jawa Barat Tunjukkan Semangat Pelayanan Publik

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-106 Pemadam Kebakaran (Damkar) digelar meriah…

18 jam ago

Karang Taruna Parungsari Kota Banjar Beri Layanan Potong Rambut Gratis kepada Warga

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Karang Taruna Parungsari, Kelurahan Karangpanimbal, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar memberikan pelayanan…

22 jam ago

DPD Golkar Banjar Nyatakan Dukungan Moril untuk DRK di Tengah Proses Hukum

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - DPD Partai Golkar Kota Banjar menyatakan dukungan moril secara penuh kepada…

2 hari ago

Pemkab Ciamis Launching 55 Layanan Program Pepatah Manis, Optimalkan Pelayanan Masyarakat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis adakan launching 55 layanan dalam program Pepatah Manis (Pelayanan…

2 hari ago

Ada yang Baru di Pepatah Manis, Diskominfo Ciamis Kenalkan Layanan Darurat 112

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Ciamis mengenalkan fasilitas layanan publik…

2 hari ago