Polhukam

Awasi Netralitas ASN Jelang Pemilu, KIPP Garut Gelar Diskusi Santai

Pasundannews.com,Garut– Komisi Independen Pemantau Pemilu (KIPP)  Garut  menilai isu Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Hoax menjadi musuh bersama menjelang pemilu yang akan di langsungkan pada 17 April 2019 mendatang.

Hal itu disampaikan Ketua KIPP Garut, Adam Darussalam dalam acara diskusi “KIPP Garut Ngopi Bahas Hoax  dan Netralitas ASN” di Cafe Nyaneut Tea Shop, Jumat (22/03).

Menurut Adam, acara diskusi yang digelar dilatar belakangi karena maraknya isu ketidaknetralan ASN dalam pesta demokrasi. “Maka dari itu, KIPP Garut terdorong menyelenggarakan kegiatan ngobrol pemilu membahas tentang hoax dan netralitas ASN,” ujarnya.

Melalui diskusi santai tersebut, Adam berharap, mampu menyamakan persepsi tentang bagaimana batasan keterlibatan Hoax dan ASN dalam Pemilu, sehingga pemilu mendatang berlangsung damai.

“Ya saya berharap dengan adanya diskusi seperti ini, semua elemen masyarakat memahami persoalaan netralitas ASN dan mampu menyaring berita- berita bohong,” harapnya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun oleh pasundannews.com, antusias masyarakat sangat tinggi dalam mengikuti diskusi santai tersebut.

(red)

hasim

Leave a Comment

Recent Posts

Anak dan Ayah Masuk ke dalam Sumur di Banjaranyar Ciamis, Beruntung Tak Ada Korban Jiwa

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Seorang anak bersama ayahnya di Dusun Tanjung, RT 14/RW 03, Desa…

6 jam ago

Ujang Endin Indrawan Serahkan Berkas Pendaftaran Bakal Calon Bupati ke DPC PKB Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Ujang Endin Indrawan menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Pangandaran ke Partai…

6 jam ago

Tiadakan Dua Foto Cabup Potensial Purwakarta di Survei, Diduga Skenario Untungkan Petahana

PASUNDAN NEWS - Masyarakat Kabupaten Purwakarta tengah kebingungan sebab dua tokoh kuat yang digadang-gadang akan…

8 jam ago

Pelaku Pembunuhan di Rancah Ciamis Bawa Daging Hasil Mutilasi dalam Baskom, Ditawarkan ke Warga Setempat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pelaku pembunuhan di Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis merupakan seorang pria yang…

9 jam ago

Sekda Jabar Sebut Pentingnya Literasi Statistik untuk Menjaga Stabilitas Inflasi

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyebutkan pentingnya literasi…

11 jam ago

Sekda Jabar Sampaikan Pemdaprov akan Terus Upayakan Harga Bahan Pokok Tetap Terjangkau

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman sampaikan bahwa pemprov…

11 jam ago