Ciamis

Agun Gunandjar Berikan Bantuan Mesin Perontok Padi kepada Poktan di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Anggota DPR RI, Agun Gunandjar Sudarsa memberikan bantuan mesin perontok padi minimalis kepada kelompok tani (poktan) di Kelurahan Kertasari Ciamis, Rabu (22/12/2021).

Mesin perontok padi tersebut merupakan hasil karya dari pemuda Ciamis yang menjadi juara 1 sebagai pemuda pelopor Jawa Barat bidang inovasi dan teknologi.

“Saya mesan sebanyak 20 unit. Anak muda inovatif asal Lakbok Ciamis ini juga juara tingkat Nasional dalam bidang inovasi dan teknologi,” ujar Agun.

Agun mengungkapkan, pihaknya tertarik pada inovasi dan karya anak muda tersebut dengan menciptakan mesin perontok padi minimalis.

Pihaknya pun mendorong dan memberikan motivasi kepada pemuda tersebut agar dapat mengikuti perlombaan dan akhirnya berhasil meraih juara.

“Indonesia akan maju ekonominya kalau kita menggunakan produk sendiri, salah satunya mesin perontok padi ini hasil karya pemuda Ciamis,” ungkapnya.

Kata Agun, dari 20 unit mesin perontok padi minimalis ini, 3 unit mesin berikan kepada poktan di Ratawangi, Cibadak dan Lakbok.

Untuk hari ini, pihaknya memberikan mesin tersebut kepada poktan Rajadesa, Cipaku dan Kertasari.

Setelah itu, pihaknya juga akan terus melihat poktan – poktan lainnya untuk terus mendukung dan memungkinkan untuk berikan bantuan.

“Saya minta kepada semua poktan yang mendapat bantuan mesin ini agar dapat memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya,” ucapnya.

Agun juga berpesan kepada para poktan Ciamis untuk bersama mengajak masyarakat untuk menggunakan produk dalam negeri.

“Mengajak masyarakat agar menggunakan produk-produk dalam negeri. Kita sudah jenuh dengan produk luar atau asing,” ucapnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Perlu Keseimbangan Oposisi untuk Demokrasi Sehat, Berharap Golkar dan PDIP Tarung di Pilkada Banjar 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Situasi politik di Kota Banjar, Jawa Barat semakin menghangat terkait Pemilihan…

4 jam ago

Keluarga Pegawai Honorer Kota Banjar Tersangka Dugaan Penipuan Ajukan Pra Peradilan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Keluarga pegawai honorer di Kota Banjar, berinisial RR (32) tersangka dugaan…

4 jam ago

Pj Bupati Ciamis Melepas Resmi Penyaluran Beras Pemerintah untuk Bantuan Pangan 2024

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj (Penjabat) Bupati Ciamis, Engkus Sutisna secara resmi melepas penyaluran cadangan…

5 jam ago

Mengungkap Kekayaan Sejarah di Keraton Selagangga Ciamis, Memelihara Warisan Budaya Galuh

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, adalah tempat di mana kekayaan sejarah dan…

6 jam ago

Melihat Lebih Dekat Kekayaan Sejarah di Situs Jambansari Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis sebuah daerah yang sarat dengan warisan sejarahnya, memamerkan kekayaan…

6 jam ago

Yuk! Ajak Kluarga Nikmati Wisata Edukasi di Kampung Nila Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kabupaten Ciamis menyimpan sebuah destinasi wisata yang unik dan menarik untuk…

6 jam ago