Ciamis

Agun Ajak Elemen Masyarakat Kuatkan Esensi Nilai Pancasila Ditengah Pandemi

CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Wakil Ketua Badan Pengkajian MPR RI, Drs. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.,Ip.,M.Si. mengajak kepada seluruh elemen masyarakat untuk lebih menguatkan esensi Nilai Pancasila ditengah pandemi Covid-19.

Dengan semangat kebersamaan, kekeluargaan dan gotong royong untuk sama-sama saling menguatkan dan membantu sesama warga masyarakat.

“Secara multidemensional pandemi ini berdampak pada semua aspek kehidupan. Berpengaruh terhadap stabilitas sosial, ekonomi, hukum, maupun politik,” kata Agun dalam acara sosialisasi 4 pilar MPR RI bersama para tokok masyarakat, di Hotel Priangan Ciamis, Selasa (2/2/2021).

Selain itu, lanjut Agun, kecanggihan teknologi informasi, dengan banyaknya oknum pengguna media sosial yang tidak bertanggungjawab menimbulkan gejolak di masyarakat.

Konflik sosial maupun politik mudah tersulut akibat tidak mampunya menahan diri untuk menjaga lisan dan perbuatan yang menghilangkan sikap saling menghormati dan menghargai.

“Hal tersebut telah menyeret bangsa ini pada konflik persaudaraan dan merusak nilai kekeluargaan,” ungkapnya.

Melihat kondisi tersebut, Agun mengajak kepada semua elemen masyarakat untuk menguatkan kembali semangat kekeluargaan sebagai esensi nilai luhur Pancasila.

Menurut Agun, dalam penguatan nilai kekeluargaan dan gotong royong harus dilakukan melalui dua hal.

pertama, menumbuh-kembangkan nilai toleransi dengan sikap saling menghormati dan menghargai segala perbedaan.

Kemudian yang kedua, menguatkan semangat kolaborasi di dalam segala perbedaan. Yaitu sikap saling bekerjasama dalam membangun, menjaga dan memajukan kehidupan berbangsa dan bernegara tanpa melihat segala perbedaan dan latarbelakang apapun.

Dengan penguatan nilai kekeluargaan dan gotong royong tersebut, makan akan mampu menghadapi segala persoalan dan tantangan.

“Bangsa kita bukan hanya mampu keluar dari persoalan, namun juga akan menemukan solusi yang terbaik bagi keutuhan dan kemajuan bangsa dan negara” jelasnya.

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

13 jam ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

14 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

16 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

16 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

17 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

17 jam ago