Ciamis

Adakan HUT Bhayangkara ke-76, Polres Ciamis Gelar Doa Bersama Lintas Agama

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka HUT (Hari Ulang Tahun) Bhayangkara ke-76, Polres Ciamis gelar Doa Bersama Lintas Agama di Aula Pusat Gatra Polres Ciamis, Jumat malam (1/7/2022).

Kegiatan ini dilaksanakan di seluruh wilayah Indonesia dari tingkat Polres sampai tingkat Mabes Polri secara virtual.

HUT Bhayangkara ke-76 kali ini, bertajuk tema, ‘Polri yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia tumbuh’.

Kapolres Ciamis, AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro mengatakan, doa bersama lintas agama ini merupakan agenda dalam rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-76.

“Puji syukur kita bisa kumpul pada malam ini. Acara Hari Bhayangkara ke-76 ini juga menggelar do’a bersama lintas agama,” katanya.

Ia melanjutkan, tujuan diadakannya kegiatan itu tidak lain untuk memohonkan do’a agar Polri ke depan bisa lebih professional. Dekat dengan rakyat dan lebih dicintai masyarakat.

“Kami mohon restu dari semuanya agar Polri ke depan bisa lebih jaya, lebih dekat dengan masyarakat dan propesional yang paling penting lebih dicintai rakyat,” ungkapnya.

Pada kegiatan tersebut, turut hadir Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra beserta seluruh jajaran Forkopimda, para tokoh agama Kabupaten Ciamis serta para tamu undangan lainnya yang sekaligus mengikuti kegiatan do’a bersama.

Kehadiran Kapolri Listyo Sigit Prabowo

Sementara itu, Kepala Polisi Republik Indonesia, Komisaris Jenderal (Komjen) Polisi Listyo Sigit Prabowo juga turut hadir.

Dalam sambutannya, ia mengatakan kegiatan doa bersama bertujuan untuk mempererat silaturahmi antar umat beragama dan memperkuat kebersamaan dalam keberagaman bangsa Indonesia.

“Doa bersama ini sebagai ikhtiar bathiniyah kita agar bangsa Indonesia ini diberi keimanan, keamanan, kesehatan serta perlindungan dari Tuhan YME,” tuturnya.

Adapun rangkaian kegiatan doa bersama secara virtual tersebut diawali dengan Sholat Maghrib Berjamaah, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Persembahan Lagu, Sambutan Kapolri, serta Doa Lintas Agama yang dipimpin oleh Tokoh Agama dari Islam, Hindu, Kristen, Budhaa.(Herdi/PasundanNews.com)

Hendriawan Firmansyah

Leave a Comment

Recent Posts

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

9 menit ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

2 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

3 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

4 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

4 jam ago

FJG Ciamis Sosialisasikan Pilkada 2024 melalui Baksos Jumat Berkah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Forum Jurnalis Galuh (FJG) Kabupaten Ciamis sosialisasikan Pilkada 2024 melalui bakti…

4 jam ago