Ciamis

6 Prajurit Terbaik Kodim 0613 Ciamis Diberangkatkan Untuk Tugas Apter di Papua

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Sebanyak enam prajurit terbaik dari Kodim 0613 Ciamis diberangkatkan ke Papua untuk mengikuti tugas negara sebagai anggota Satgas Aparat teritorial (Apter) selama satu tahun.

Pelepasan pemberangkatan enam prajurit tersebut, dilepas secara langsung oleh Dandim 0613 Ciamis Letkol Arm Tri Arto Subagio, Selasa (23/6/2020) di Halaman Makodim 0613 Ciamis.

“Hari ini kami melepas enam prajurit terbaik sebagai satgas Apter yang akan ditugaskan di Kodam Cendrawasih dan Kasuari,” kata Tri.

Tri Arto mengatakan, pengiriman prajuritnya ke daerah Kodam XVII Cendrawasih Papua dan Kodam XVIII Papua Barat untuk membantu prajurit di kedua Kodam tersebut sebagai anggota Satgas Teritorial di Papua.

“Tidak ada penugasan tetapi sukarela. Karena tugas bagi tentara merupakan kehormatan dan mereka disana akan melaksanakan tugas sebagai Babinsa,” katanya.

Kepada keenam prajuritnya tersebut Tri berpesan agar dapat menyesuaikan diri dengan daerah yang ditugaskan.

“Jaga selalu nama baik TNI, dan selalu menjaga kesehatan selama bertugas,” terangnya.

Tri mengaku sangat mengapresiasi keenam prajuritnya. Sebagai bentuk apresiasi dan jiwa korsa jajaran Kodim 0613 Ciamis memberikan uang ‘kadeudeuh’ sebesar Rp. 15 juta kepada masing-masing prajurit.

“Uang kadeudeuh ini sebagai bentuk dukungan moril dari kami untuk prajurit yang akan bertugas disana,” ungkap Tri.

Sedangkan bagi keluarga prajurit yang ditinggal bertugas ungkap Tri, jajaran Kodim 0613/Ciamis akan selalu memperhatikan mereka dengan terus berkoordinasi dengan komandan mereka.

“Kami tekankan kepada para Danramil untuk selalu memonitor keluarga para prajurit jangan sampai ada keluarga prajurit yang mengalami kesulitan,” pungkasnya. (Ramdan/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Rencana Pemotongan TPP ASN di Kota Banjar Menuai Kontroversi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Rencana Pemerintah Kota Banjar untuk memotong Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur…

10 jam ago

Berkunjung ke PDIP, Maman Padud Siap Kembali Maju di Pilkada Kota Banjar 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM -  Dalam rangka penjajakan politik, H. Maman Suryaman kembali lakukan kunjungan ke…

10 jam ago

Dirut Pesona Kahuripan Berbagi Inspirasi dengan Ratusan Pelajar SMA Informatika Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dirut (Direktur Utama) Pesona Kahuripan Angga Budi Kusuma bagikan inspirasi dan…

12 jam ago

Pj Bupati Ciamis Tinjau Operasi Pasar Murah di Cisaga, Upaya Kendalikan Laju Inflasi Daerah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj (Penjabat) Bupati Ciamis Engkus Sutisna meninjau OPM (Operasi Pasar Murah)…

13 jam ago

P3DW Kota Banjar Intensifkan Pemeriksaan Pajak Kendaraan Bermotor

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - P3DW (Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah Wilayah) Kota Banjar gencar melakukan upaya…

15 jam ago

Polemik Revitalisasi Situ Panjalu, Kejari Ingatkan Warga Jangan Main Hakim Sendiri dan Bertindak Anarkis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Revitalisasi dan penataan pembangunan Situ Panjalu Kabupaten Ciamis habiskan anggaran Rp…

18 jam ago