Nasional

20.068 Kotak Amal Danai Kelompok Teroris, Kemenag: “Terbukti Cabut Izin”

PASUNDANNEWS – Temuan polisi terkait 20.068 kotak amal yang mendanai kelompok Jamaah Islamiyah (JI) menjadi pusat perhatian Kementerian Agama. Bahkan ancaman bisa dilayangkan kepada Lembaga Amil Zakat (LAZ).

Hal itu disampaikan Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama Kamaruddin Amin bahwa pihaknya akan memberikan sanksi berupa pencabutan izin kepada Lembaga Amil Zakat (LAZ) yang terbukti memanfaatkan uang sedekah untuk mendanai jaringan terorisme.

“Jika terbukti, tentu ada sanksi. Bisa sampai pencabutan izin,” jelas Kamaruddin dalam keterangan resminya, pada Kamis (17/12/2020).


Baca Juga: Wakil Gubernur Jabar Minta Daerah Anggarkan Vaksin Corona

Kamarudin mengatakan akan mengevaluasi lembaga yang diduga melakukan penyimpangan kewenangan penyaluran zakat itu.

Mesti begitu, Kamaruddin menjelaskan telah berkoordinasi dengan lembaga Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk menelusuri informasi tersebut.

“Kemenag dan BAZNAS pusat sedang telusuri informasi tersebut,” jelasnya.


Baca Juga: Bertambah 91 Kasus Positif Corona di Kota Bandung, Kecamatan Sukajadi Terbanyak

Sebelumnya, pihak kepolisian megumumkan bahwa terdapat lembaga zakat yang selama ini dikelola oleh kelompok Jamaah Islamiyah.

Terdapat 20.068 kotak amal yang diduga untuk mendanai kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI) tersebar di 12 daerah.

“Informasi itu berdasarkan keterangan dari hasil pemeriksaan tersangka FS,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono ketika dikonfirmasi, Kamis (17/12/2020). (Red)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

DPRKPLH Dorong Ciamis Hijau Dimulai dari Rumah, Aksi Nyata Peringati Hari Bumi 2025

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis…

13 jam ago

Warga Kalipucang Pangandaran Bingung Bayar Sewa Lahan PT KAI, Isu Reaktivasi Kereta Picu Keraguan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Warga Dusun Girisetra, Desa Kalipucang, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, berbondong-bondong mendatangi petugas…

13 jam ago

Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, Agun Gunandjar Edukasi Masyarakat di Kota Banjar Tentang Bahaya Pinjol dan Judol

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anggota MPR RI, Dr. Tr. H. Agun Gunandjar Sudarsa, Bc.IP., M.Si. kembali…

15 jam ago

Kemenag Peringati Hari Bumi dengan Penanaman Pohon Matoa di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kementerian Agama (Kemenag) Republik Indonesia melakukan penanaman 1 juta pohon jenis…

15 jam ago

Hari Kartini, Momentum Refleksi Pegiat Literasi

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Banyak cara dalam menyambut dan memperingati Hari Kartini. Bagi para pegiat…

20 jam ago

Kerap Banjir, Forkopimcam Purwaharja dan Warga Kompak Bersihkan Sungai Cicapar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Pemerintah Kelurahan Purwaharja bersama Forkopimcam, forum RT/RW, dan masyarakat setempat melakukan…

20 jam ago