Nasional

20.068 Kotak Amal Danai Kelompok Teroris, Kemenag: “Terbukti Cabut Izin”

PASUNDANNEWS – Temuan polisi terkait 20.068 kotak amal yang mendanai kelompok Jamaah Islamiyah (JI) menjadi pusat perhatian Kementerian Agama. Bahkan ancaman bisa dilayangkan kepada Lembaga Amil Zakat (LAZ).

Hal itu disampaikan Dirjen Bimas Islam Kementerian Agama Kamaruddin Amin bahwa pihaknya akan memberikan sanksi berupa pencabutan izin kepada Lembaga Amil Zakat (LAZ) yang terbukti memanfaatkan uang sedekah untuk mendanai jaringan terorisme.

“Jika terbukti, tentu ada sanksi. Bisa sampai pencabutan izin,” jelas Kamaruddin dalam keterangan resminya, pada Kamis (17/12/2020).


Baca Juga: Wakil Gubernur Jabar Minta Daerah Anggarkan Vaksin Corona

Kamarudin mengatakan akan mengevaluasi lembaga yang diduga melakukan penyimpangan kewenangan penyaluran zakat itu.

Mesti begitu, Kamaruddin menjelaskan telah berkoordinasi dengan lembaga Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) untuk menelusuri informasi tersebut.

“Kemenag dan BAZNAS pusat sedang telusuri informasi tersebut,” jelasnya.


Baca Juga: Bertambah 91 Kasus Positif Corona di Kota Bandung, Kecamatan Sukajadi Terbanyak

Sebelumnya, pihak kepolisian megumumkan bahwa terdapat lembaga zakat yang selama ini dikelola oleh kelompok Jamaah Islamiyah.

Terdapat 20.068 kotak amal yang diduga untuk mendanai kelompok teroris Jamaah Islamiyah (JI) tersebar di 12 daerah.

“Informasi itu berdasarkan keterangan dari hasil pemeriksaan tersangka FS,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Argo Yuwono ketika dikonfirmasi, Kamis (17/12/2020). (Red)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago