Banjar

Wujudkan Pemilukada yang Luber Jurdil, Bawaslu Kota Banjar Tekankan Integritas Panwascam

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM – Bawaslu Kota Banjar melantik sebanyak 12 Anggota Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam), Sabtu (25/5/2024).

Acara berlangsung di salah satu Hotel di Tasikmalaya dan turut dihadiri Pj Walikota Banjar, Ida Wahida Hidayati serta Ketua Bawaslu Kota Banjar, Rudi Ilham Ginanjar.

Dalam sambutannya, Rudi menyampaikan selamat kepada 12 Panwascam terpilih yang dilantik kembali berdasarkan evaluasi kinerja yang sangat baik.

“Hasil dari evaluasi kinerja 12 orang Panwascam Kota Banjar, sehingga Bawaslu tidak melaksanakan rekruitmen yang baru,” ujar Rudi.

Rudi menekankan pentingnya respons cepat terhadap pelanggaran pemilu mengingat waktu yang singkat untuk pemilukada tahun ini.

“Kota harus cepat respon jika adanya pelanggaran, dikarenakan sangat singkatnya pemilukada tahun ini. integritas juga harus dijaga dalam setiap langkah pengawasan,” tegas Rudi.

Rudi juga menyampaikan, setelah pelantikan ini akan merekrut Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) yang juga harus menjaga integritas dalam tugasnya.

Setelah acara pelantikan, seluruh anggota Panwascam diberikan pembekalan terkait dengan tugas pengawasan Pemilukada 2024.

Pembekalan ini merupakan langkah penting untuk menghadapi Pilkada Serentak 2024 yang memiliki aturan berbeda berdasarkan Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2016.

“Karena Pemilukada tahun 2024 mendatang berbeda dengan pemilu yang sudah dilalui,” jelas Rudi.

Wujudkan Pemilukada 2024 yang Luber Jurdil

Rudi juga menekankan kepada seluruh anggota Panwas harus mengedepankan sikap profesional dan integritas tinggi.

Mengawal pelaksanaan pesta demokrasi dengan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil (luber jurdil).

Rudi mengingatkan Panwascam untuk tidak mudah diintervensi dan memahami semua regulasi yang berlaku.

“Jangan mudah diintervensi oleh siapapun dan pahami semua regulasi yang mendukung,” katanya.

Ia juga menekankan pentingnya koordinasi yang kuat dengan para pemangku kepentingan.

“Banyak harapan masyarakat bertumpu untuk mewujudkan pemilu yang jujur dan adil. Itu semua harus dijalankan dengan sebaik-baiknya, karena itu adalah amanah,” tutup Rudi.

Sementara itu, Pj. Wali Kota Banjar, Ida Wahida Hidayati, dalam sambutannya, mengingatkan pentingnya peran Panwascam dalam menjaga pemilu yang jujur dan adil.

“Panwascam harus memiliki peran yang sangat penting, pemilu yang jujur, adil dan berintegritas,” kata Ida.

Ida juga berharap pelaksanaan pilkada di Kota Banjar berjalan aman dan damai.

Acara pelantikan ini turut dihadiri oleh Forkopimda Kota Banjar, Ketua KPU Kota Banjar, camat se-Kota Banjar, serta jajaran Bawaslu dan Panwascam se-Kota Banjar.

Adapun Panwascam yang dilantik diantaranya, Aditia Saputra, Mohammad Khoirom Munasir, dan Ayat Inayat dari Kecamatan Banjar,

Yayat Hidayat, Nenden Heti Wulandari, dan Asep Saeful Romdon dari Kecamatan Purwaharja.

Siti Fitriah, Ginjar Wijaya Sastra, dan Asep Saparudin dari Kecamatan Pataruman.

Serta Robi Perdana Kusuma, Yudi Dwi Nugroho, dan Mujianto dari Kecamatan Langensari.

(Hermanto/PasundanNews.com)

Hermanto

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

9 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

12 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

12 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

12 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

12 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

13 jam ago