BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka mewujudkan ASN berkualitas, Pemkab Ciamis adakan peningkatan kapasitas aparatur.
Kali ini, kegiatan peningkatan aparatur tujukan untuk dua kecamatan, yakni wilayah Rancah dan Tamkasari, Selasa (11/7/2023).
Ratusan peserta baik ASN maupun perangkat desa pada wilayah tersebut mengikuti kegiatan yang berlangsung di Gedung Dakwah Kecamatan Rancah itu.
Hadir langsung Bupati Ciamis Herdiat Sunarya beserta seluruh jajaran Sekretaris Daerah, Asisten, Staf Ahli Bupati beserta para Kepala OPD terkait.
Dalam arahannya, Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya mengatakan bahwa ASN (Aparatur Sipil Negara) adalah pamong praja.
Sehingga mempunyai tugas dan kewajiban untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Kita menyadari bahwa ASN adalah Pamong Praja, maka dari itu berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya.
Herdiat menuturkan, pentingnya ASN untuk memberikan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
“Terima dan layani masyarakat dengan ramah, senyum, permudah dan jangan dipersulit,” tegasnya.
Menurutnya, para ASN juga mempunyai tugas serta tanggung jawab untuk menstabilkan daerah agar tetap aman, nyaman dan kondusif.
Menjelang Pemilu 2024, pihkanya pun meminta kepada seluruh ASN agar bersikap netral dan tidak berpihak pada salah satu golongan tertentu.
“Jaga kondusifitas dan netralitas daerah, kita tegak lurus saja. Sehingga dapat tercipta pesta demokrasi yang aman nyaman dan kondusif, ” terangnya.
Herdiat menambahkan bahwa maju mundurnya suatu daerah dilihat dari kondusif atau tidaknya daerah tersebut.
“Maka dari itu saya mengajak kepada para ASN untuk senantiasa memberi suri tauladan yang baik pada masyarakat,” tandasnya. (Herdi/PasundanNews.com)
BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…
BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…
BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…
Leave a Comment