Cianjur

Wakasad TNI Tinjau Lokasi Gempa Bumi di Desa Ciputri Cianjur

PASUNDAN NEWS – Meninjau pembangunan Rumah Tahan Gempa (RTG) Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad) Letjen TNI Agus Subiyanto kunjungan kerja ke lokasi terdampak bencana gempa bumi di Desa Ciputri, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur Jawa Barat.

Dilokasi terdampak bencana gempa sampai saat ini masih dilakukan pembangunan Rumah Tahan Gempa untuk warga yang rumahnya pada saat gempa mengalami kerusakan cukup parah.

Menurut Wakasad, sesuai dengan instruksi pemerintah, keseluruhan rumah warga yang mengalami kerusakan, baik rusak ringan, sedang maupun rusak parah, akan direnovasi atau dibangun kembali.

“Selain dibangun di lokasi awal, bagi rumah yang lokasi awalnya berada di zona merah, Pemerintah akan merelokasi di lokasi yang lebih aman,”ucap Wakasad yang didampingi Danrem 061/Surya Kencana Brigjen TNI Rudy Saladin, MA.

Sebelumnya, Wakasad juga meninjau lokasi pembangunan rumah dinas prajurit Kodim 0608 Cianjur, Markas Kodim serta beberapa pembangunan fasilitas yang rusak terdampak gempa.

“Ada beberapa rumah dinas anggota yang sudah dibangun, nanti ke depan mungkin markasnya, kemudian sarana olahraga dan sebagainya, targetnya tahun ini sudah selesai,” ujar Wakasad.

Di Desa Ciputri, sedikitnya terdapat 110 rumah korban gempa yang pembangunannya melibatkan personel TNI. Dan 96 rumah diantaranya hampir rampung.

Selain meninjau pembangunan rumah tahan gempa, Wakasad pada kesempatan yang sama juga melakukan pemberian bantuan sosial bagi warga masyarakat yang terdampak dari gempa bumi tersebut. Warga masyarakat tampak menyambut antusias atas perhatian dan kepedulian yang ditunjukan Wakasad. (Farhaan)

Feri Johansah

Leave a Comment

Recent Posts

Bapenda Ciamis Sharing Success Story P2DD di Acara Capacity Building Pemda se-Maluku Utara

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Kabupaten Ciamis secara resmi diundang oleh Bank…

2 jam ago

Dani Danial Muhklis Prioritaskan Pemajuan Kebudayaan di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wakil Wali Kota Banjar, Dani Danial Muhklis (Kang Danial) menegaskan…

4 jam ago

Polres Banjar Sosialisasikan Program Makan Siang Gratis untuk Anak Sekolah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Polres Banjar kembali menggelar kegiatan pembagian makan siang gratis bergizi kepada…

5 jam ago

Debat Kedua Pilbup Pangandaran, Citra dan Ujang Beradu Gagasan

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Debat publik kedua Pilbup (pemilihan Bupati dan Wakil Bupati) Pangandaran digelar…

5 jam ago

Rakor Pilkada 2024, Pj Bupati Ciamis Tekankan Kesiapan Sarpras hingga Netralitas ASN

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pj Bupati Ciamis Budi Waluya menekankan tentang pentingnya  kesiapan sarana dan…

5 jam ago

Bawaslu Kota Banjar Identifikasi 23 Indikator TPS Rawan untuk Pemilu 2024

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Bawaslu Kota Banjar telah melakukan pemetaan kerawanan terhadap Tempat Pemungutan Suara…

6 jam ago