Bandung Raya

Wagub Uu: Kolaborasi Pemrov dan Kemenag Dorong Suksesnya Jabar Juara Secara Bathin

PASUNDANNEWS.COM, BANDUNG – Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengharapkan Kegiatan seminar Daurah Internasional yang diselenggarakan Kanwil Kemenag Jawa Barat bisa lebih mempererat persatuan dan kesatuan.

“Disini hadir berbagai elemen masyarakat, dengan tingkatan jabatannya masing-masing. Ini bisa dijadikan sebagai arena silaturahmi untuk membangun kebersamaan,” Ucapnya setelah membuka kegiatan Seminar Daurah Internasional di Graha Pos, Kota Bandung, sabtu (12/10)

Lebih lanjut, Uu meminta peserta yang ikut seminar untuk bisa menyampaikan ilmu yang dusah didapatkan pada masyarakat.

“Ilmu yang didapatkan disampaikan kembali pada masyarakat supaya mampu melaksanakan nilai-nilai agama islam dalam berbangsa dan bernegara. Sehingga Jabar juara lahir dan batin bisa terlaksanakan,’ lanjutnya

Uu pun mengapresiasi kemenag Jawa Barat yang telah melaksanakan kegiatan seminar ini. Menurutnya, kegiatan ini salah satu daya dorong mewujudkan visi Jawa Barat, terutama Juara dalam bidang batin.

“kegiatan ini salah satu bentuk kebersamaan kolaborasi Pemprov dan kemenag. selain itu ada program maghrib mengaji, semua ini berhubungan bahkan tidak tertutup kemungkinan searah atau siring dengan program-program yang ada di kemenag, jadi tinggal ngahijikeun, untuk mewujudkan Jabar Juara lahir batin,” tukasnya

Kemenag Ingin Hadirkan Wacana Baru

Senada dengan Uu, Kepala Kanwil Kemenag Provinsi jawa Barat, Drs. H. A. Buchori, M.M., menyatakan untuk kegiatan keagamaan harus sinergis antara program yang dilakukan oleh Pemprov Jawa Barat dengan Kemenag.

“Walaupun kami aparatur pusat, tapi kami ada di Jawa Barat. Sehingga kegiatan ini adalah dalam rangka menopang satu sama lain, mengisi program yang dicanangkan oleh Pemprov Jabar, juga merupakan bagian dari tugas dan fungsi kemenag,” Katanya

Lebih lanjut Buchori mengatakan, bahwa mayoritas penduduk Jawa Barat muslim. Melalui Kegiatan ini diharapkan memberikan wacana baru bahwa metodologi pembelajaran Alquran ini banyak sekali.

“Melalui narasumber yang hadir, kita datangkan metodologi baru dalam menghafal Alqur’an, terutama bagi peserta didik. Prioritas utama kita saat ini seluruh Madrasah Negeri yang ada di Jawa Barat, yang hadirpun kepala madrasah negeri dengan waka kesiswaan dan waka kurikulum. Karena itu yang akan bersentuhan langsung dengan siswa-siswi,” terangnya

Kegiatan ini menurut Buchori, selain menghadirkan wacan baru dalam metodologi menghafal Alquran, juga dalam rangka bersinergi mensukseskan program juara lahir batin

“Metode menghafal Alquran ini ternyata, semakin banyak anggota badan yang disertakan dalam menghapal quran, maka semakin kuatlah ingatan yang didapat oleh anak-anak kita. Mudah-mudahan ini mempercepat programnya Pak Gubernur untuk mencapai satu desa satu hafidz,” pungkasnya

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Ratusan Pelajar di Ciamis dapat Frame Kacamata Gratis dari Program Mataku Jendelaku

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Sebanyak 100 siswa dari MI hingga MA di Ciamis, mengikuti kegiatan…

1 hari ago

Herman Sutrisno Bagikan Beras Gratis kepada Jompo dan Anak Yatim di Sinartanjung Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Herman Sutrisno kembali menunjukkan kepeduliannya kepada warga melalui aksi sosial. Kali…

1 hari ago

Modus Ngaku Polisi, Pelaku Gasak Barang Berharga Miliki Lansia di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM Nasib nahas menimpa Nek Iyah Rohaeti (60), warga Dusun Padasuka, Desa Wonoharjo,…

2 hari ago

Anak-Anak TK Sejahtera Ciamis Kunjungi Damkar Kota Banjar untuk Pengenalan Pemadam Kebakaran

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Anak-anak dari TK Sejahtera Kecamatan Cisaga, Kabupaten Ciamis, melakukan kunjungan ke…

2 hari ago

Kapolres Banjar Cek Ruang Tahanan di Hari Pertama Berdinas

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi melakukan pengecekan ruang tahanan di…

2 hari ago

Himpaudi Kecamatan Langensari Adakan Pertemuan Rutin, Bahan Kemajuan Pendidikan Anak Usia Dini

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - HIMPAUDI (Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini) Kecamatan Langensari…

2 hari ago