Ciamis

Wacanakan Nama Kabupaten Menjadi Galuh, Pemkab Ciamis Adakan Sosialisasi

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Wacana kembalikan nama Kabupaten Galuh kian masif.

Pemerintah Kabupaten Ciamis pun terus melakukan tahapan perubahan nama menjadi Kabupaten Galuh.

Salah satu upayanya, Pemkab Ciamis melalui Disbudpora melakukan sosialisasi rencana perubahan nama Kabupaten Ciamis jadi Kabupaten Galuh.

Sosialisasi tersebut khususnya kepada para tokoh dan budayawan di Aula Setda, Jumat (14/10/2022).

“Kami melakukan sosialisasi pengembalian nama Ciamis jadi Galuh, secara bertahap ke masyarakat. Dilihat tanggapan masyarakat ada keinginan untuk diganti,” ujar Bupati Ciamis Herdiat Sunarya.

Menurut Herdiat, pertimbangan pengembalian nama ini, pertama Galuh lebih dulu dan pernah mengalami masa keemasan.

Sedangkan ketika Galuh berganti jadi Ciamis alasannya tidak jelas. Bahkan ada informasi ini merupakan strategi kolonial Belanda mengganti Galuh jadi Ciamis untuk memecah dan merusak Galuh.

“Ini sedang berproses, memang tidak ada target harus tahun berapa, kapan pun tidak masalah. Untuk perubahan nama memang memerlukan anggaran tapi tidak terlalu besar. Kalau pun sudah ganti, memerlukan anggaran untuk pergantian papan nama, KTP. Prosesnya itu pun tidak harus sekaligus bisa 5-10 tahun,” papar Herdiat.

Sebelumnya, Pemkab Ciamis pun telah melakukan sosialisasi rencana pergantian ini kepada Camat, Apdesi, PPDI, Forum BPD. Semuanya menyatakan setuju dengan rencana perubahan nama tersebut.

Sementara itu, Asisten Pemerintah II Setda Ciamis yang juga Ketua Panitia Persiapan Perubahan Nama Galuh Wasdi menyatakan saat ini sudah melakukan kajian.

Menurutnya, ada hasil dari sisi regulasi. Terdapat peluang dan bukan hal yang sulit.

“Kami sebagai staf pak Bupati tentunya menindaklanjuti hal ini. Maka kami menampung suara masyarakat. Memang pasti ada pro kontra, tapi jangan sampai yang kontra itu keberatan dengan persoalan yang sebetulnya bukan masalah,” jelasnya.

Wasdi menegaskan sosialisasi ini bukan mobilisasi. Namun memberikan pemahaman kepada masyarakat.

“Juga sekaligus meluruskan sejarah dan mengambil nama spirit Galuh untuk menjadi lebih baik,” tandasnya.(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Pemuda Muhammadiyah Gelar Pasar Murah dan Seminar Nasional, Upaya Kuatkan Pangan di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Kabupaten Ciamis menggelar Gerakan Pasar Murah…

8 jam ago

Polres Ciamis Ungkap Pelaku Pembunuh Wanita di Kamar Kos

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Kasus wanita yang sempat menggegerkan warga Kabupaten Ciamis menambah daftar catatan…

9 jam ago

Pemkab Ciamis Gelar Musrenbang, Selaraskan Pembangunan Daerah untuk Ciamis Maju dan Berkelanjutan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemkab Ciamis menggelar Musrenbang (Musyawarah Perencanaan Pembangunan RKPD Tahun 2026, Senin…

11 jam ago

Hari Buruh 2025, Polres Banjar Ajak Sarbumusi dan KSPSI Gelar Mancing Ikan Bersama

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM  - Memperingati Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, Polres Banjar menggelar acara…

2 hari ago

Festival Burung Berkicau di Situ Mustika, Cara Polres Banjar Promosikan Wisata Daerah

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Ratusan penggemar burung dari berbagai daerah berkumpul di kawasan Wanawisata Situ…

2 hari ago

Dandim 0625/Pangandaran Berikan Motivasi kepada Peserta Rekrutmen TNI AD

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM -Komandan Kodim 0625/Pangandaran, Letkol Inf Indra Mardianto Subroto, M.IP., memberikan pengarahan dan…

2 hari ago