Ciamis

Upaya Kembangkan Sektor Pariwisata Ciamis, Pemkab Jalin Kerjasama dengan KAI

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Dalam rangka upayakan sektor pariwisata, Pemerintah Kabupaten Ciamis jalin kerjasama dengan PT KAI (Kereta Api Indonesia).

Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra saat menghadiri acara senam sehat bersama KAI bertempat di halaman Stasiun Ciamis, pada Minggu pagi (19/3/2023).

Yana mengungkapkan, setelah pihaknya berdialog dan berdiskusi bersama KAI, akhirnya kereta eksekutif bisa berhenti stasiun Ciamis

“Dulu hanya kereta ekonomi saja yang berhenti di stasiun Ciamis sekarang kereta eksekutif juga berhenti,” jelasnya.

Menurut Yana, semakin banyak kereta api yang berhenti di Ciamis maka akan semakin memudahkan para wisatawan untuk dapat berkunjung dan mendatangi tempat-tempat wisata Kabupaten Ciamis.

Ia berharap ke depan akan lebih banyak lagi Kereta api yang melalui dan berhenti di stasiun Ciamis.

“Jalur transportasi merupakan urat nadi perekonomian, baik transportasi laut maupun udara, salah satunya kereta api,” tuturnya.

Apalagi, lanjutnya, kereta api merupakan salah satu alat transportasi yang aman, nyaman dan tepat waktu.

Selain itu juga resiko kecelakaannya pun relatif kecil jika bandingkan dengan alat transportasi lainnya.

“Semoga kerjasama ini bisa terjakin dengan baik, sehingga tercipta simbiosis mutualisme antara pemerintah daerah dan KAI,” harapnya.

Diketahui, salah satu bentuk kerjasama tersebut adalah melalui program Edutrain dengan tagar #DiCiamisAja.

Dengan harapan para wisatawan dari luar daerah dapat mengunjungi berbagai tempat wisata Ciamis dengan titik awal dan akhir di stasiun Ciamis dengan menggunakan Gatrik.

Sementara itu, Kadaop 2 Bandung, Joko Widagdo mengatakan, Kabupaten Ciamis memiliki potensi wisata yang luar biasa.

Baik wisata alam, kuliner, budaya dan lainnya, sehingga akan banyak mengundang banyak wisatawan.

Joko mengungkapkan, kegiatan kerjasama ini adalah bentuk sinergitas antara KAI dan Pemda Ciamis khususnya pada sektor wisata.

“Saya yakin akan banyak wisatawan yang sudah jenuh wisata kota-kota besar dan akan lari ke daerah-daerah wisata,” katanya.

Ia menyampaikan jika melihat angkutan tren kereta api tahun 2022 yang naik dan turun di Kabupaten Ciamis itu ada sebanyak 95 ribu penumpang.

Ia pun optimis tahun ini akan semakin bertambah, maka dari itu KAI melaksanakan event atau kegiatan yang  bekerjasama dengan berbagai pihak.

“Shingga harapan pemerintah untuk meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan akan lebih terealisasi lagi,” tandasnya. (Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Gempa Garut, Tagana dan BPBD Ciamis Evakuasi Sejumlah Rumah Warga

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Gempa yang mengguncang wilayah Kabupaten Garut berkekuatan 6.5 skala richter terjadi…

8 jam ago

Halal Bihalal MUI bersama Pemdes Kalipucang, Warga Ikut Antusias

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Halal bihalal MUI (Majelis Ulama Indonesia) bersama Pemerintah Desa Kalipucang, Kecamatan…

11 jam ago

Diguncang Gempa Garut 6,5 Magnitudo, Rumah Warga di Situbatu Kota Banjar Ambruk

BERITA BANJAR, PASUNDANEWS.COM - Rumah semi permanen di Kota Banjar, Jawa Barat, ambruk setelah gempa…

15 jam ago

Momen Silaturahmi dan Kebhinekaan, Kades Cibeureum Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1445 Hijriyah

BERITA BANJAR, PASUNDANEWS.COM - Kepala Desa (Kades) Cibeureum, Kota Banjar, Jawa Barat, Yayan Sukirlan, bersama…

15 jam ago

Bikin Heboh! Pengusaha Asal Bandung Nyawer Biduan dan Penonton Hingga Puluhan Juta di Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Fajar Arisyadi, penguasa rumah makan di Pangandaran adakan acara syukuran khitanan…

16 jam ago

Hujan Deras Guyur Wilayah Ciamis Akibatkan Longsor dan Pergeseran Tanah

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Hujan deras dengan mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis tepatnya di Kecamatan Cihaurbeuti…

1 hari ago