Ciamis

Touring Bakti Sosial Bhayangkara Ke 74, Gubernur Jabar Berikan Paket Sembako Kepada Warga di Ciamis

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membagikan paket sembako kepada masyarakat Kabupaten Ciamis yang terdampak Covid-19, Minggu (5/7/2020), di Taman Leuwi Arit, Desa Ciherang, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis.

Pembagian sembako tersebut merupakan rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke 74 yang di kolaborisakan dalam Touring Bakti Sosial antara Kapolda Jabar, Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar, Pangdam III Siliwangi dan unsur Forkomida Jabar.

Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya menyampaikan, selamat datang dan rasa bahagia dengan kehadiran Gubernur dan Wakil Gubernur beserta Forkopimda Jabar.

“Sebuah kebahagiaan bagi masyarakat Tatar Galuh atas kehadiran Gubernur dan Wakil Gubernur beserta Unsur Forkopimda Jabar datang ke Ciamis,” katanya.

Saat ini,Herdiat mengatakan, menghadapi masa transisi Adaptasi Kebiasaan Baru, dua minggu yang lalu Ciamis berada di level biru. Namun dari hasil evaluasi Jabar minggu ini, Ciamis naik ke level kuning bersamaan dengan 8 Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

“Turunnya ke level kuning salah satunya dikarenakan bertambahnya kasus terkonfirmasi Covid-19 di Ciamis. Update saat ini kasus terkonfirmasi berjumlah 17 orang, 9 orang diantaranya dinyatakan sembuh. Pasien dalam Pengawasan ada 85 orang, 75 sembuh dan 10 orang masih pengawasan” kata Herdiat.

Herdiat menerangkan, letak Kabupaten Ciamis berbatasan dengan Provinsi Jawa Tengah. Sehingga, intensitas pelaku perjalanan sangat tinggi. Dari hasil pendataan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 ada sebanyak 50.324 Orang Pelaku Perjalanan yang masuk ke Ciamis.

“Upaya pencegahan dini dari COVID-19 kami selalu pakai masker, menerapkan protokol kesehatan serta disiplin melaksanakan physical distancing dalam aktifitas keseharian. Terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang telah membantu masyarakat Kabupaten Ciamis dalam penanganan dampak COVID-19,” ucapnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, mengatakan, pelaksanaan touring dilaksanakan dalam rangka Hari Bhayangkara ke-74 sekaligus melaksanakan Bakti Sosial kepada masyarakat wilayah priangan timur.

Rombongan touring membagikan sembako kepada masyarakat yang dimulai dari Kabupaten Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kota Banjar, dan Kabupaten Pangandaran.

“Semoga bantuan yang diberikan bermanfaat terutama bagi masyarakat yang terdampak Covid-19,” katanya.

Selain melaksanakan bakti sosial, Ridwan Kamil juga melakukan pemantauan dalam pengendalian Covid-19 di setiap daerah yang dilewatinya.

“Sejauh ini penanganan COVID-19 di Jabar telah maksimal,” pungkasnya. (Ramdan/Pasundannews.com)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

BLUD Puskesmas Purwaharja II Lakukan Home Care untuk Pasien Pasca Kecelakaan

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - BLUD Puskesmas Purwaharja II melakukan kunjungan rumah (home care) kepada Dadan…

3 jam ago

Leong Oray Gede, Kesenian Tradisional di Desa Sukamukti Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Desa Sukamukti, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, tidak hanya dikenal…

3 jam ago

Mayat Perempuan di Kamar Kos Ciamis Diduga Meninggal Tiga Hari Lalu

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Proses autopsi terhadap jenazah perempuan yang ditemukan di kamar kos di…

7 jam ago

Mayat Perempuan Ditemukan Membengkak di Kamar Kos Ciamis, Polisi Lakukan Otopsi

BERITA CIAMIS/BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Sesosok mayat perempuan ditemukan dalam kondisi membengkak di sebuah kamar kos…

8 jam ago

Penghuni Pasar Wisata Pangandaran Minta Relokasi Sebelum Pembongkaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM - Pasar Wisata Pangandaran, Jawa Barat akan untuk dijadikan lahan parkir wisata…

11 jam ago

Kasat Lantas Polres Banjar Tegaskan Informasi SIM Gratis Adalah Hoaks

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kabar pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) gratis yang beredar di media…

21 jam ago