Cianjur

TMMD ke 107, Kodim 0608 Cianjur Bangun Infrastruktur Desa Mekarmulya

PASUNDANNEWS.COM, CIANJUR – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) resmi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 107 di Desa Mekarmulya, Kecamatan Cikalongkulon, Kabupaten Cianjur, Senin (16/3/2020). Kegiatan yang dilaksanakan Kodim 0608 Cianjur diharapkan bisa memicu kedekatan TNI dengan masyarakat.

Komandan Kodim (Dandim) 0608 Cianjur, Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani mengungkapkan, kegiatan TMMD ke 107 di Desa Mekarmulya ini di antaranya, dikerjakan dua kilometer pengerasan jalan beton, pembangunan empat unit rumah tidak layak huni (Rutilahu), dan rehab tempat ibadah, serta renovasi mck.

“Selain pembangunan tadi, TNI yang bertugas pada pelaksanaan TMMD memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai beberapa aspek seperti hukum dan kesehatan,” paparnya.

Lanjut Dandim, ada sebanyak 25 orang penduduk di lokasi yang di rumahnya akan tinggal bersama TNI selama pelaksanaan TMMD dilakukan.

“Selama 30 hari dimulai dari 16 Maret sampai 14 April, anggota TNI bersama mahasiswa akan memberikan penyuluhan dan pengalaman bagi masyarakat itu sendiri,” ungkapnya.

Sementara itu PLT Bupati Cianjur, Herman Suherman menuturkan, pihaknya sebagai Pemerintah Daerah (Pemda) Cianjur mengapresiasi pelaksanaan TMMD. Pasalnya TMMD mampu mewujudkan impian masyarakat pada bidang infrastruktur.

“Atas nama pemerintah, kami mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada TNI. TNI bisa mewujudkan pembangunan fisik (jalan beton, red) yang optimal,” tuturnya.

Diakuinya selain membangun sarana fisik, TMMD juga memiliki program pemberdayaan untuk masyarakat. Hal ini semakin membuat pihaknya sebagai Pemda Cianjur memberikan apresiasi serta dukungan terhadap kesuksesan pelaksanaannya.

“Kita akan support kegiatan ini. Dalam waktu yang akan datang, akan ada dana yang kami alokasikan untuk kegiatan TMMD,” pungkasnya. (fhn)

Hendry

Leave a Comment

Recent Posts

Soliditas Milenial dan Gen Z di Ciamis Deklarasi Dukungan untuk Herdiat-Yana

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Milenial dan Zilenial sebagai kalangan muda di Kabupaten Ciamis turut berperan…

49 menit ago

Pengendara Sepeda di Banjar Meninggal Dunia, Diduga Akibat Serangan Jantung

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Suryaman (45), warga Lingkungan Parunglesang, Kelurahan Banjar Kota Banjar meninggal dunia…

1 jam ago

Bambang-Hidayah Janji Akan Kembalikan TUNDA untuk Guru ASN di Kota Banjar

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar Bambang Hidayah dan…

4 jam ago

Pemantauan Kualitas Air Permukaan di Ciamis Tahun 2024 Rampung Dilaksanakan

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pemantauan Kualitas Air Permukaan di 15 sungai dan 11 Danau/Situ di…

4 jam ago

Persebaya Berhasil Comeback saat Lawan Persija, Skor Akhir 2-1

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Persebaya Surabaya berhasil comeback atau membalikkan keadaan saat menjamu Persija Jakarta…

5 jam ago

Ruben Amorim Memulai Debut di MU, Bakal Hadapi Jadwal Berat

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM - Ruben Amorim memulai debut di Manchester United sebagai pelatih baru. Pelatih asal…

5 jam ago