Olahraga

Timnas Indonesia vs Arab Saudi, Eliano Reijnders Akhirnya Bisa Masuk 23 Starting Line Up

BERITA OLAHRAGA, PASUNDANNEWS.COM – Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (19/11/2024) di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Dalam hal ini, Eliano Reijnders dipastikan masuk skuad 23 pemain Timnas Indonesia.

Kepastian itu diungkap Manajer Timnas Indonesia Sumardji, sebagaimana mengutip CNN.

“Eliano masuk 23 pemain Timnas Indonesia lawan Arab Saudi,” ujarnya.

Eliano Reijnders menjadi sorotan, pasalnya sejak melakoni debut saat melawan Bahrain, 10 Oktober lalu, pemain PEC Zwolle itu tidak masuk skuad Garuda saat melawan China dan Jepang.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan keputusan mencoret Eliano dari daftar 23 pemain di hari H pertandingan adalah kewenangan Shin Tae Yong sebagai pelatih.

Sementara itu Sumardji sebelumnya mengatakan status Eliano, yang merupakan adik dari bintang AC Milan Tijjani Reijnders, akan ditentukan STY berdasarkan performa latihan terakhir Timnas Indonesia, Senin (18/11/2024).

Dengan absennya Kevin Diks, Eliano Reijnders bisa jadi pilihan untuk mengisi posisi bek kanan Timnas Indonesia saat melawan Arab Saudi. Pemain 24 tahun itu juga bisa bermain di posisi sayap.

Timnas Indonesia wajib meraih kemenangan atas Arab Saudi pada pertandingan keenam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kemenangan sangat dibutuhkan Indonesia untuk mengangkat posisi tim dari dasar klasemen dengan torehan tiga poin.

Timnas Indonesia akan menjamu Arab Saudi malam ini di Stadion Utama GBK. Kickoff laga Indonesia vs Arab Saudi akan dimulai pukul 19.00 WIB.

(Herdi/PasundanNews.com)

Herdi Firmansah

Leave a Comment

Recent Posts

Endang Hidayat Terpilih sebagai Ketua PPBI Kota Banjar dalam Muscab II

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI) Cabang Kota Banjar menggelar Musyawarah Cabang (Muscab)…

13 jam ago

DPD PAN Ciamis Gelar Halal Bihalal Sekaligus Nonton Bareng

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Ciamis menggelar acara…

17 jam ago

Wakapolres Banjar Monitoring Pelaksanaan Hari Paskah dan Pengecekan Personel Pam di Gereja

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Wakapolres Banjar Kompol Dani Prasetya meninjau langsung ke sejumlah gereja di…

17 jam ago

Kue Kering Caketra Erna Sari Kota Banjar Tembus Pasar Jawa

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Usaha kue kering 'Caketra Erna Sari' di lingkungan Bojong, Kelurahan Situbatu,…

18 jam ago

Musda V MUI Kota Banjar Tetapkan KH. Muin Abdulrohim sebagai Ketua Periode 2025-2030

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V,…

2 hari ago

Kemenag Kota Banjar Gelar Bimbingan Manasik Haji Tingkat Kota dan Nasional

BERITA BANJAR, PASUNDANNEWS.COM - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Banjar menggelar bimbingan manasik haji bagi…

2 hari ago