Categories: PolhukamTasikmalaya

Tim Kemuning Optimis SK Cabup Partai Golkar Untuk Iwan Saputra

PASUNDANNEWS.COM, TASIKMALAYA – Sekretaris Tim Barisan Relawan Iwan Saputra (Barista), Uus Syamsul Bahri optimis Surat Keputusan (SK) Calon Bupati (Cabup) Partai Golongan Karya (Golkar) akan turun ke Iwan Saputra untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Tasikmalaya 2020.

“Kami tentunya optimis SK untuk Cabup dari Partai Golkar akan turun ke Kang Iwan Saputra, setelah kemarin dilakukannya komunikasi dengan petinggi DPP Partai Golkar,” ungkap Uus Syamsul Bahri, Senin (17/2/2019).

Dia menegaskan sosok Iwan Saputra merupakan bagian dari Keluarga Besar Partai Golkar. Kenapa demikian, karena ayahnya (Almarhum Letkol Basuni) merupakan mantan Ketua DPD Partai Golkar juga mantan Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya.

“Kami yakin dan berhusnudzon kepada DPP Partai Golkar bahwa SK Cabup akan diserahkan ke Kang Iwan Saputra, tentu dengan penilaian yang sangat objektif dan juga credible seperti survei dan penilaian lainnya,” ucapnya.

Menurutnya, Iwan Saputra adalah sosok yang berani untuk melakukan spirit perubahan menuju Kabupaten Tasikmalaya yang lebih maju dan sejahtera.

“Karena kang Iwan Saputra ini sangat faham betul kondisi Kabupaten Tasikmalaya, mengerti Pemerintahan karena sebagai birokrat, maka penghargaan ASN Award 2019 dari Kemenpan RB diraihnya, di Jabar hanya Kang Iwan Saputra yang meraih penghargaan tersebut,” tuturnya.

Maka dengan itu pihaknya optimis Partai Golkar akan mengeluarkan SK Cabup untuk Iwan Saputra.

“Sekali lagi kami optimis,” pungkasnya.

(Pasundannews/Nanang Yudi)

Redaksi

Leave a Comment

Recent Posts

Anak dan Ayah Masuk ke dalam Sumur di Banjaranyar Ciamis, Beruntung Tak Ada Korban Jiwa

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Seorang anak bersama ayahnya di Dusun Tanjung, RT 14/RW 03, Desa…

4 jam ago

Ujang Endin Indrawan Serahkan Berkas Pendaftaran Bakal Calon Bupati ke DPC PKB Pangandaran

BERITA PANGANDARAN, PASUNDANNEWS.COM- Ujang Endin Indrawan menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon Bupati Pangandaran ke Partai…

4 jam ago

Tiadakan Dua Foto Cabup Potensial Purwakarta di Survei, Diduga Skenario Untungkan Petahana

PASUNDAN NEWS - Masyarakat Kabupaten Purwakarta tengah kebingungan sebab dua tokoh kuat yang digadang-gadang akan…

6 jam ago

Pelaku Pembunuhan di Rancah Ciamis Bawa Daging Hasil Mutilasi dalam Baskom, Ditawarkan ke Warga Setempat

BERITA CIAMIS, PASUNDANNEWS.COM - Pelaku pembunuhan di Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis merupakan seorang pria yang…

6 jam ago

Sekda Jabar Sebut Pentingnya Literasi Statistik untuk Menjaga Stabilitas Inflasi

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyebutkan pentingnya literasi…

9 jam ago

Sekda Jabar Sampaikan Pemdaprov akan Terus Upayakan Harga Bahan Pokok Tetap Terjangkau

BERITA JABAR, PASUNDANNEWS.COM - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman sampaikan bahwa pemprov…

9 jam ago